Harga Emas Melejit, Cari Emas Batangan Makin Sulit

Kenaikan harga emas yang signifikan ini mendorong masyarakat untuk memburu logam mulia tersebut sebagai instrumen investasi yang dinilai aman di tengah kondisi ekonomi global yang tidak menentu.

oleh Ilyas Istianur Praditya Diperbarui 14 Apr 2025, 15:30 WIB
Diterbitkan 14 Apr 2025, 15:30 WIB
Harga Emas Pegadaian Naik Rp 4.000
Emas batangan terlihat di galeri 24 Pegadaian, Tangerang, Selasa (7/7/2020). Kenaikan harga emas Pegadaian khusus batangan 1 gram cetakan Antam di tengah lonjakan kasus virus corona menjaga permintaan untuk safe havenlogam mulia. (Liputan6.com/Angga Yuniar)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Harga emas terus mencetak rekor tertinggi sepanjang sejarah. Per hari ini, Senin (14/4/2025), harga emas Antam dipatok sebesar Rp 1.896.000 per gram. Sebelumnya, rekor harga tertinggi emas Antam sempat mencapai Rp 1.904.000 per gram.

Kenaikan harga emas yang signifikan ini mendorong masyarakat untuk memburu logam mulia tersebut sebagai instrumen investasi yang dinilai aman di tengah kondisi ekonomi global yang tidak menentu.

Namun, di balik lonjakan harga emas, masyarakat mulai mengeluhkan langkanya emas batangan di pasaran, terutama di toko-toko konvensional. Kiki (45), warga Kwitang, Jakarta Pusat, mengaku kesulitan membeli emas fisik sejak dua bulan terakhir.

"Sejak awal Ramadan atau Maret lalu, emas batangan mulai sulit ditemukan. Sampai sekarang saya belum mendapatkan emas yang biasa saya beli tiap bulan untuk tabungan jangka panjang," ujar Kiki kepada Liputan6.com, Senin (14/4/2025).

Selama ini, Kiki biasa membeli emas batangan melalui marketplace. Namun ia juga kerap mencari ke toko emas di kawasan Cikini atau langsung ke Butik Emas LM milik Antam di Setiabudi.

Menurutnya, kenaikan harga emas membuat logam mulia ini semakin sulit diakses oleh kalangan menengah. "Sekarang segmen pembelinya makin terbatas. Harapannya sih harga bisa turun lagi seperti tahun lalu, di kisaran Rp 1,2 juta hingga Rp 1,4 juta per gram," ujarnya.

Mulai Beralih Tabungan Emas

Keluhan serupa datang dari Sari (39), warga Jakarta lainnya. Ia mengaku terpaksa menunda pembelian emas batangan karena makin sulit didapat, terutama untuk ukuran 2 hingga 5 gram. Sebagai alternatif, Sari mulai berinvestasi emas digital.

"Karena emas batangan makin langka, saya sekarang mulai nabung emas di Pegadaian dan beli emas online lewat Brankas ANTAM," tuturnya kepada Liputan6.com.

Harga Emas Antam Hari Ini

Merangkak Naik, Harga Emas Antam Dijual Rp 702.500
Wujud emas batangan yang dijual di gerai PT Aneka Tambang TBK (Antam), Jakarta, Senin (24/6/2019). Harga emas Antam naik Rp 3.500 per gram menjadi Rp 702.500 ribu per gram dari sebelumnya Rp 699 ribu per gram. (merdeka.com/Iqbal Nugroho)... Selengkapnya

Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) atau harga emas Antam masih akhirnya lengser dari rekor termahal sepanjang masa pada perdagangan Senin, (14/4/2025). Harga emas Antam turun Rp 8.000 setelah sebelumnya parkir di rekor tertinggi selama dua hari.

Mengutip laman logammulia.com, harga emas Antam hari ini dipatok Rp 1.896.000 per gram, turun Rp 8.000 dibandingkan kemarin yang dipatok Rp 1.904.000 per gram.

Sedangkan untuk harga emas Antam buyback juga turun Rp 8.000. Harga emas Antam Buyback hari ini dipatok Rp 1.746.000 per gram. Harga buyback ini adalah jika Anda ingin menjual emas yang dimiliki, Antam akan membelinya di harga Rp 1.746.000 per gram.

Untuk diketahui, harga emas Antam cetak rekor tertinggi pada Sabtu, (12/4/2025) di Rp 1.904.000 per gram. Untuk harga emas Antam Buyback juga mencetak rekor tertinggi di hari yang sama di angka Rp 1.754.000 per gram.

Antam menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram. Anda dapat memperoleh potongan pajak lebih rendah (0,45 persen) jika menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).

Perlu diingat harga emas dapat bervariasi tergantung pada penjual dan lokasi, dan PPh 22 juga berlaku untuk penjualan kembali emas batangan dengan nominal lebih dari Rp 10 juta.

 

Daftar Harga Emas Antam

Harga Emas Pegadaian Naik Rp 4.000
Pekerja menunjukkan emas di galeri 24 Pegadaian, Tangerang, Selasa (7/7/2020). Harga emas Pegadaian khusus batangan 1 gram cetakan Antam hari ini naik Rp 4.000 atau 0,42% ke level Rp 950.000/gram dari harga hari sebelumnya. (Liputan6.com/Angga Yuniar)... Selengkapnya
  • Harga emas 0,5 gram: Rp 1.998.000.
  • Harga emas 1 gram: Rp 1.896.000.
  • Harga emas 2 gram: Rp 3.736.000.
  • ⁠Harga emas 3 gram: Rp 5.584.000.
  • Harga emas 5 gram: Rp 9.284.000.
  • Harga emas 10 gram: Rp 18.490.000.
  • Harga emas 25 gram: Rp 46.062.500.⁠
  • Harga emas 50 gram: Rp 92.005.000.
  • Harga emas 100 gram: Rp 183.890.000.
  • Harga emas 250 gram: Rp 459.337.500.
  • Harga emas 500 gram: Rp 918.375.000.
  • Harga emas Antam 1.000 gram: Rp 1.836.600.000.
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya