City Waspadai Pergerakan Alexis

Zabaleta menilai Sanchez telah menunjukkan kualitasnya di Barcelona.

oleh Antonius Hermanto diperbarui 12 Sep 2014, 12:18 WIB
Diterbitkan 12 Sep 2014, 12:18 WIB
[FOTO] Liverpool Kian Mantap di Puncak Klasemen Liga Inggris
Bek Manchester City, Pablo Zabaleta (kiri) mencoba menahan laju serangan pemain depan Liverpool, Daniel Sturridge, pada laga lanjutan Liga Premier Inggris, Minggu (13/4/2014).(REUTERS/Nigel Roddis)

Liputan6.com, Manchester - Jelang laga besar antara Arsenal dan Manchester City, Sabtu (13/9/2014), pemain belakang City, Pablo Zabaleta, mengakui mewaspadai penyerang Arsenal, Alexis Sanchez. Menurutnya, Sanchez telah menunjukkan kualitasnya saat membela Barcelona.

"Sanchez sangat cepat, pemain yang tajam dan dapat bermain melebar atau sebagai striker, terlebih ia sangat berbahaya di dalam kotak penalti," sebutnya seperti dilansir Sportsmole (12/9).

"Ia telah melakukan hal yang baik bersama Barcelona dan ia adalah pemain yang sulit dihadapi."

http://cdn1-e.production.liputan6.static6.com/medias/730412/original/1ee507942c656d27073ba588ee26af1b-026475000_1409500973-arsenal_2.jpg

Sanchez bergabung dengan The Gunners di musim 2014/2015 ini usai didatangkan dari Barca seharga 42,5 juta euro atau Rp 648 miliar. Bersama Blaugrana, penyerang Timnas Chile itu meraih satu gelar Liga Spanyol, satu Copa del Rey, dan dua Super Cup.

Di Barca, Sanchez menempati posisi winger. Ia kerap turun ke belakang untuk menjemput bola.

Zabaleta pun mengakui kegigihan Sanchez. "Ia selalu bekerja keras bagi tim, khususnya ketika mereka kehilangan bola dan ia juga telah menjadi pemain yang penting bagi Chile. Jadi Arsenal telah melakukan perekrutan yang tepat."

Baca Juga:
Ini 5 Stadion Terunik di Dunia
Kalah Seksi, Pacar Cantik Casillas Kehilangan Pekerjaan
5 Pertandingan Seru Akhir Pekan Ini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya