Torres Merasa Ditipu Milan

Torres kecewa dengan keputusan Milan melepasnya ke Atletico Madrid.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 06 Feb 2015, 21:30 WIB
Diterbitkan 06 Feb 2015, 21:30 WIB
Fernando Torres
Fernando Torres (AFP/Dani Pozo)

Liputan6.com, Madrid - Fernando Torres ternyata sedikit tak senang saat terdepak dari skuat AC Milan. Pemain berkebangsaan Spanyol itu merasa tertipu karena Milan tidak memenuhi janjinya.

Milan mendatangkan Torres di musim panas 2014. Ia diboyong dengan status pinjaman dari Chelsea. Sebelum bergabung, Torres dijanjikan bakal menjadi pemain penting di kubu I Rossoneri.

Namun kenyataannya, Torres kerap menghuni bangku cadangan. Ia akhirnya dilepas ke Atletico Madrid pada Januari 2015 sebagai bagian dari peminjaman Alessio Cerci.

"Situasinya seperti itu. Saya pergi ke Italia untuk jadi pemain penting. Namun saya justru merasa tidak berguna," ucapnya seperti dikutip dari Sky Sports.

"Saya sering keluar masuk tim. Di suatu pertandingan saya terpilih untuk dimainkan. Namun di pertandingan berikutnya tidak seperti itu. Hal tersebut bukanlah bagian dari pembicaraan awal," tegasnya.

Sebelum dilepas ke Atletico, Milan mempermanenkan status Torres. Pemain berjuluk El Nino itu diberikan kontrak berdurasi 18 bulan.

Tapi Torres tak akan menjalani sisa kontraknya di skuat asuhan Filippo Inzaghi. Sebab Milan dan Atletico sepakat melakukan pertukaran Torres-Cerci hingga musim panas 2016.

 

Baca juga:

Ada Messi, Reus Ogah Gabung Barcelona

Hasil Terakhir Latihan Bebas di Sirkuit Jepang

Agen Klaim Dzeko Bisa Pindah ke 2 Klub Besar Ini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya