Liputan6.com, Manchester - Victor Valdes berteka-teki soal masa depan David De Gea. Kiper Manchester United (MU) mengaku juga masih belum tahu status koleganya asal Spanyol tersebut.
Belakangan ini kabar hengkangnya De Gea semakin menguat. Bahkan di laga terakhir melawan Arsenal, De Gea seperti memberikan indikasi perpisahan.
Ia melambaikan tangan pada fans Setan Merah sebagai tanda berpamitan. Apalagi ia tiba-tiba mengalami cedera hamstring di akhir laga dan digantikan Valdes.
"Real Madrid, Barcelona, dan MU adalah tiga klub terbesar di dunia. Semua orang ingin bermain untuk mereka," ujar Valdes seperti dilansir Bein Sports.
"Anda harus menanyakannya pada De Gea langsung, saya tidak bisa menjawabnya. Saya tidak tahu apakah ia akan pergi atau tidak," kata Valdes tersenyum.
Baca Halaman Selanjutnya....
2
Di sisi lain Valdes mengaku siap jika ditunjuk menjadi pengganti De Gea sebagai kiper utama musim depan. Meski ia sendiri baru sekali turun di tim utama pada akhir pekan ini.
"Saya sangat bahagia di sini. Lagipula saya masih punya kontrak setahun, jadi kita lihat saja," ujarnya.
Baca Juga:
Mancini: Kualitas Juve dan Inter Beda Tipis
Advertisement