Liputan6.com, Chile - Bintang Brasil, Neymar, akhirnya angkat bicara soal insiden pada pertandingan Copa Amerika 2015. Pemain Barcelona ini, bersikeras tidak melakukan kesalahan terhadap wasit sehingga membuatnya pantas diganjar hukuman empat pertandingan, usai kekalahan 0-1 dari Kolombia di babak penyisihan grup Copa Amerika.
“Pada dasarnya, tidak ada yang terjadi di lorong. Saya ada di dalam, dan menunggu untuk bertanya kepada wasit mengapa ia mengusir saya. Kemudian terjadi kerumunan dan pihak keamanan datang, mengira saya gugup dan ingin menyerangnya," kata Neymar. “Itulah yang terjadi.”
Usai kejadian tersebut, pemain 23 tahun akhirnya meninggalkan kamp Brasil setelah keikutsertaannya berakhir lebih dulu menyusul suspensi yang dijatuhkan Conmebol. Neymar dituding berupaya menanduk Jeison Murillo dan melakukan kekerasan verbal terhadap wasit Enrique Osses.
“Ini keputusan keluarga untuk pergi. Saya bicara kepada ayah saya dan kemudian bilang kepada Dunga dan manajer tim Gilmar Rinaldi. Mereka sepakat," urai Neymar.
Meski begitu, Neymar yakin timnya memiliki kualitas dan pengalaman untuk merengkuh Copa Amerika setelah lolos ke perempat-final sebagai juara Grup C.
“Brasil punya banyak pemain hebat. Saya sangat percaya terhadap tim ini dan para pemain. Mereka semua nama besar yang akan peduli dengan kemenangan,” pungkasnya.(Ian/Ary)
Neymar Akhirnya Angkat Bicara Soal Insiden di Santiago
Neymar dituding berupaya menanduk Jeison Murillo.
Diperbarui 24 Jun 2015, 07:10 WIBDiterbitkan 24 Jun 2015, 07:10 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Emas Antam Lebih Murah Rp 6.000 pada 1 Maret 2025, Cek Daftar Lengkapnya
Resep Es Timun Suri Selasih yang Segar untuk Buka Puasa Ramadan
Mensos Bantah Isu Anggaran Komisi Nasional Disabilitas Dipangkas Jadi Rp500 Juta
Anggaran Komisi Nasional Disabilitas Dipangkas, KND Ajukan Afirmasi ke Mensos
10 Hal Menarik Tentang Bruno Mars, Ternyata Pernah Naksir Gurunya Sendiri
Pop-up Store Vespa Snake Dibuka di Jakarta, Intip Koleksinya!
Update Kondisi Paus Fransikus: Alami Bronkospasme Terisolasi dan Episode Muntah
Infografis PBB Pesimistis Kans Solusi Dua Negara Israel-Palestina Semakin Tipis dan Sikap Indonesia
Mantan Asisten Bongkar Penyebab Ten Hag Buang Cristiano Ronaldo dari Manchester United
Tren Tagar Kabur Aja Dulu, Berikut 4 Negara Teraman di Dunia untuk Disinggahi
Mahasiswa KKN UMJ Jember Olah Sampah Plastik Jadi Paving Block
Lady Gaga Hingga Francis Ford Coppola, 6 Pemenang Piala Oscar Ini Kini Diganjar Razzie Awards 2025