Liputan6.com, Jakarta: Pertandingan hari keempat MILO School Competition (MSC) untuk merebut tiket masuk ke babak delapan besar semakin memanas.Pasangan kategori ganda SMP Putra Jonathan Nico Tandu dan Adriel Hendy berhasil menaklukkan Fahrial Zulvan Gustiar dan Rendy Aryadhea rubber set dengan skor 20-22, 21-8 dan 21-15 di GOR Universitas Semarang,Kamis (3/9/2015).
Â
Jonathan Nico Tandu (12) atau akrab disapa Nico yang ditemui seusai bertanding menyatakan kesiapannya untuk bisa memberikan yang terbaik hingga babak final. “Pertandingan tadi membakar semangatku dan Adriel untuk melaju hingga babak final MILO School Competition Semarang. Persiapan khusus sudah kami lakukan untuk mengikuti kompetisi ini, semoga hasilnya sesuai dengan yang kami harapkan,” ungkap Nico siswa kelas 1 SMP Domenico Savio, Semarang seperti rilis yang diterima media.
Â
“Aku senang sekali Rexy Mainaky akan hadir di babak final besok. Aku berharap bisa mendapat kesempatan untuk sesi coaching clinic dan berbagi pengalaman tentang cara menjaga kekompakan sebagai pasangan dikategori ganda putra seperti yang dulu ia miliki dengan Ricky Soebagdja. Semoga aku dan Adriel bisa seperti mereka berdua dalam mengharumkan nama bangsa,” tambah Nico.
Hal yang sama diungkapkan Adriel. Dia mengaku sudah kompak dengan Nico sejak lama.“Kami sudah sering bertanding di kategori ganda putra dan semakin kompak dalam menutupi kekurangan masing-masing selama berada di lapangan," jelasnya.
Â
Sementara itu, pelatih Nico/Adriel,Tahron mengaku jika anak asuhnya ini memiliki potensi tinggi. “Saya sudah melatih mereka di kategori ganda putra selama 3 tahun. Nico memiliki power bermain yang sangat baik untuk dapat melakukan smash, sedangkan Adriel dapat mengatur strategi dan melakukan pancingan shuttlecock. Saya yakin mereka bisa tembus final," terangnya. (Def/Wnd)
Pasangan Ganda SMP Ini Bidik Final Demi Jumpa Idola
Rexy Mainaky bakal memberikan coaching clinic bagi peserta yang tembus final Milo School Competition.
Diperbarui 03 Sep 2015, 23:45 WIBDiterbitkan 03 Sep 2015, 23:45 WIB
Ganda SMP Putra, Jonathan Nico Tandu dan Adriel Hendy sedang bertanding menuju babak delapan besar di MILO School Competition Semarang di GOR Universitas Semarang (istimewa)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Melihat Dekat Universitas Komunikasi Bergengsi di Beijing, Ada Museum Media hingga Laboratorium Inovasi
Arti DPT, Memahami Daftar Pemilih Tetap dalam Pemilu
Uniknya Manambang, Tradisi Anak-anak di Padang Berburu THR Saat Lebaran
Potret Chemistry Jennie BLACKPINK dan Dua Lipa di Lagu Kolaborasi 'Handlebars'
Kepala BGN Sebut Penerima Makan Bergizi Gratis Sudah 3 Juta Orang
Pelatih Persib Beber Kekurangan Australia di Kualifikasi Piala Dunia, Sebut Timnas Indonesia Punya Kans Curi Poin
Resep Sup Ayam Sehat: 3 Variasi Lezat & Rendah Lemak Cocok untuk Buka Puasa
BI Guyur Rp 291,8 Triliun ke Perbankan
Canggih, AC Xiaomi Bisa Bikin Ruangan Dingin dalam 30 Detik!
Jelang Pemungutan Suara Ulang di Barito Utara, 9 Orang Ditangkap Terkait Dugaan Politik Uang
Mediasi dengan Clairmont Gagal, Food Vlogger Codeblu Harus Ganti Rugi Rp5 Miliar?
Daesung BIGBANG Akan Merilis Mini Album Usai Setahun Sejak Perilisan Lagu Falling Slowly