Liputan6.com, Malang- Arema Cronus menyebut Persib Bandung sebagai salah satu tim terkuat yang lolos ke babak 8 besar Piala Presiden 2015. Singo Edan pun sangat siap jika harus bertemu Maung Bandung di babak berikutnya.
Pelatih Arema Cronus, Joko Susilo mengatakan, Persib merupakan salah satu tim yang kemungkinan besar menjadi rivalnya langsung di babak berikutnya.
"Kita tak masalah akan lawan siapa di babak 8 besar nanti. Sepertinya akan lawan Persib yang juara Grup A," kata Joko.
Ia mengakui di antara tim yang lolos 8 besar, Persib merupakan salah satu tim terkuat. Apalagi persiapan Maung Bandung dinilai lebih lama dibanding tim lainnya. Tetapi Arema tak akan gentar dengan siapa saja yang akan dihadapi nanti.
"Tanpa mengecilkan Bali United, PSM atau tim lain yang sudah lolos, tapi Persib adalah tim paling kuat," puji Joko.
Meski demikian, Singo Edan tetap optimis bisa terus melaju ke babak-babak selanjutnya. Di masa jeda ini akan dimanfaatkan untuk menggenjot anak asuhnya agar bisa mencapai puncak penampilannya. Sisi psikologis pun tak luput digarap agar pemain tetap bisa fokus di setiap pertandingan.
"Terpenting para pemain harus menyiapkan fisik dan mental untuk babak selanjutnya agar kita bisa lolos ke 4 besar hingga menjadi juara," tuntas Joko.
Sejauh ini sudah ada 7 tim yang memastikan diri lolos ke babak 8 besar. Antara lain, Sriwijaya FC dan Arema Cronus dari Grup B. Di Grup A, hanya Persib Bandung yang sudah memastikan diri lolos. Grup C diwakili oleh Bali United dan Mitra Kukar. Sedangkan Grup D, PSM Makasar dan Pusamania Borneo telah pasti melenggang. (Tho/Ary)
Baca Juga
Baca Juga
Hasil BRI Liga 1 Bali United vs Persib Bandung: Gol Telat Jaga Rekor Tidak Terkalahkan Pangeran Biru
Link Siaran Langsung Super Big Match BRI Liga 1: Bali United vs Persib di Vidio
Kiper dan Fisioterapis Persib Alami Insiden Tak menyenangkan di Solo, Manajemen Klub Berharap Kejadian Serupa Tak Terulang
Suasana Mencekam Kericuhan Suporter Malaysia
Advertisement
Alex Ferguson: 8 Orang Penentu Kemenangan Tim, Bukan 11 Orang