Hasil BRI Liga 1 Semen Padang vs Persib Bandung: Dewa United Tumbang, Pangeran Biru Tambah Keunggulan di Puncak Klasemen

Persib Bandung bangkit dari ketertinggalan untuk menaklukkan Semen Padang 4-1 pada lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion H Agus Salim, Senin (10/3/2025) malam WIB.

oleh Harley Ikhsan Diperbarui 10 Mar 2025, 22:59 WIB
Diterbitkan 10 Mar 2025, 22:59 WIB
Ilustrasi logo bri liga 1 liputan6
BRI Liga 1. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Persib Bandung bangkit dari ketertinggalan untuk menaklukkan Semen Padang 4-1 pada lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion H Agus Salim, Senin (10/3/2025) malam WIB.

Pangeran Biru tercecer setelah VAR merekomendasikan tendangan penalti menyusul pelanggaran Marc Klok terhadap Fonseca Chaby. Bruno Gomes yang jadi algojo Semen Padang menunaikan tugas pada menit ke-37.

Namun, Persib Bandung sukses memutar keadaan selepas jeda. Catatan dua gol dalam tiga menit dari Tyronne del Pino ('63) dan Adam Alis ('65) membantu tim tamu mengubah situasi. Beckham Putra lalu memastikan pesta tim tamu lewat brace pada menit ke-75 dan 86. 

Hasil ini memperkokoh posisi Persib di puncak klasemen Liga 1. Mereka mengoleksi 57 angka dari 27 laga, menjauh dari kejaran Dewa United yang takluk 0-1 melawan Borneo FC.

Sementara Semen Padang menetap di urutan 16 dengan perolehan 22 poin, satu nilai di bawah zona aman.

 

Promosi 1

Dewa United Dikalahkan Borneo FC

Ilustrasi logo bri liga 1 liputan6
BRI Liga 1 (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya

Pada laga yang digelar beberapa saat sebelumnya, Kei Hirose membawa Borneo FC unggul cepat di menit ke-3. Tuan rumah kemudian menggempur pertahanan Pesut Etam.

Namun, kartu merah bagi Angelo Meneses ('58) membuat Tangsel Warrior kesulitan menemukan gol penyama kedudukan hingga akhirnya tumbang di Stadion Pakansari.

Jadwal dan Hasil BRI Liga 1 Pekan Ini

BRI Liga 1 -  Ilustrasi logo Klub BRI Liga 1 musim 2024/2025
BRI Liga 1 - Ilustrasi logo Klub BRI Liga 1 musim 2024/2025. (Bola.com/Adreanus Titus)... Selengkapnya

Senin, 10 Maret 2025

20.30 WIB: Dewa United vs Borneo FC 0-1

21.00 WIB: Semen Padang vs Persib Bandung 1-4

Selasa, 11 Maret 2025

20.30 WIB: Persik Kediri vs PSM Makassar

20.30 WIB: Bali United vs PSBS Biak

20.30 WIB: PSS Sleman vs Persis Solo

Rabu, 12 Maret 2025

19.30 WIB: Malut United vs Persita Tangerang

20.30 WIB: Persebaya vs PSIS Semarang

20.30 WIB: Arema FC vs Barito Putera

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya