Arsenal Resmi Boyong Lucas Perez

Lucas Perez diboyong Arsenal dari Deportivo La Coruna.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 30 Agu 2016, 22:30 WIB
Diterbitkan 30 Agu 2016, 22:30 WIB
Lucas Perez resmi gabung Arsenal
Lucas Perez resmi gabung Arsenal (Foto; Arsenal)... Selengkapnya

Liputan6.com, London - Arsenal resmi memboyong Lucas Perez dari Deportivo La Coruna dengan nilai transfer yang dipercaya mencapai 17 juta pounds. Namun, Arsenal belum mengungkap rincian kontrak dan gaji penyerang berusia 27 tahun tersebut.

Seperti dilansir situs resmi Arsenal, sang manajer, Arsene Wenger, mengagumi kelengkapan kemampuan Perez. Wenger yakin Perez adalah pemain yang akan cocok dengan permainan klub asal London Utara ini.



"Dia (Perez) bukan hanya pencetak gol, tapi dia pemain yang dapat menjadi partner berkombinasi dengan baik. Dia mampu menjadi pengumpan dan punya lari yang bagus," puji Wenger tentang pemain barunya itu, seperti dilansir situs resmi klub.

"Dia memiliki ketajaman mencetak gol dan musim lalu penampilannya luar biasa," ujar pelatih berpaspor Prancis ini.

Arsenal sempat dalam tekanan ketika dianggap kurang agresif dalam bursa aktivitas bursa transfer musim panas. Tapi, menjelang penutupan jendela transfer musim panas pada 31 Agustus 2016 pukul 23.59 waktu setempat, Wenger bergerak aktif.

Perez tampil mengesankan di La Liga bersama La Coruna musim lalu. Dia menjaringkan 17 gol dan membuat 10 assist dari 36 penampilan di La Liga bersama Super Depor.

Selain Perez, kabarnya bek Valencia, Shkodran Mustafi, juga segera mendarat di Stadion Emirates. Pemain asal Jerman itu segera menjalani tes medis sebelum diumumkan ke publik sebagai penggawa Arsenal.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya