Liputan6.com, London - Manajer West Ham United Slaven Bilic memberikan dukunan kepada rekannya Arsene Wenger yang tengah mengalami krisis dalam menangani Arsenal.
Masa depan Wenger sebagai manajer Arsenal terancam karena hingga saat ini timnya masih terpaut 10 poin dari pemuncak klasemen, Chelsea. Selain itu, Arsenal baru saja dilibas Bayern Muenchen 1-5 pada leg pertama fase 16 besar Liga Champions.
Advertisement
Baca Juga
"Saya ingin mengatakan sesuatu soal Arsene Wenger dan kritik yang didapatnya baru-baru ini. Oke, ini bagian dari pekerjaan dan hanya itu. Tapi pada akhirnya semua jadi berlebihan," tulis Bilic dalam kolom di Evening Standard, Jumat (24/2/2017).
Bilic berpendapat semua orang bisa dipecat dari pekerjaannya dan publik juga berhak mengkritik kinerja seseorang. Tapi lama-kelamaan kritik mulai keluar dari topik dan sekedar ingin menyudutkan sosok yang mendapat masalah.
"Tak ada seorang pun yang pantas, apalagi Arsene. Anda tidak bisa mengatakan dia yang membuat Arsenal karena klub itu punya sejarah hebat dan selalu berapa di peringkat atas bertahun-tahun sebelum dia tiba di sana," tutur Bilic lagi.
Media sosial dianggap eks pemain Kroasia itu telah membuat orang berkomentar tanpa memikirkan perasaan orang lain. "Semakin banyak hati yang Anda pikat, semakin kebal pula Anda terhadap kritik," katanya.
"Saya tak masalah jika Arsene dapat 1 juta pounds atau 5 juta pounds. Pada akhirnya dia manusia, yang mengerjakan pekerjaannya bukan karena uang," ujar Bilic.