Distribusi Hadiah Piala Presiden 2017, Juara Kantongi Rp 3 M

Final Piala Presiden 2017 mempertemukan PBFC kontra Arema FC.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 10 Mar 2017, 18:00 WIB
Diterbitkan 10 Mar 2017, 18:00 WIB
Logo Piala Presiden 2017
Logo Piala Presiden 2017

Liputan6.com, Bogor - Piala Presiden 2017 telah memasuki babak final. Pusamania Borneo FC (PBFC) akan berhadapan Arema FC di partai puncak turnamen pramusim kali ini.

Pemenang partai final bakal mengantongi hadiah Rp 3 miliar, sedangkan runner up mendapat Rp 2 miliar. Hadiah juga akan diberikan untuk pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Presiden 2017.

Persib Bandung dan Semen Padang berduel dalam partai perebutan tempat ketiga yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu (11/3/2017). Pemenang laga ini memperoleh Rp 1 miliar, sedangkan peringkat keempat berhak atas hadiah uang Rp 500 juta.

Bukan hanya tim empat besar yang mendapat hadiah, individu-individu yang mampu tampil mengesankan juga bakal mendapat hadiah. Top scorer akan mengantongi hadiah Rp 100 juta, sementara pemain terbaik mendapat Rp 200 juta.

Bahkan, wasit dan suporter terbaik juga akan memperoleh hadiah di Piala Presiden 2017. Berikut distribusi hadiah Piala Presiden 2017:

Distribusi hadiah Piala Presiden 2017

Pusamania Borneo FC (PBFC) saat berhadapan dengan Persib Bandung
Pusamania Borneo FC (PBFC) saat berhadapan dengan Persib Bandung (PSSI-FAI)

Distribusi hadiah Piala Presiden 2017:

Juara: Rp 3 miliar

Runner-up: Rp 2 miliar

Peringkat 3: Rp 1 miliar

Peringkat 4: Rp 500 juta

Tim Fairplay: Trofi

Pencetak Gol Terbanyak: Rp 100 juta

Pemain Terbaik: Rp 200 juta

Pemain Muda Terbaik: Rp 100 juta

Wasit Terbaik: Rp 30 juta

Suporter Terbaik: Rp 100 juta

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya