PSM Tanpa Tibo Kala Sambangi Markas Persib

Tibo menderita cedera sebelum PSM menghadapi Persib.

oleh Liputan6.com diperbarui 01 Jul 2017, 15:00 WIB
Diterbitkan 01 Jul 2017, 15:00 WIB
Titus Bonai
Penyerang PSM Makassar, Titus Bonai (Foto: Fauzan Sulaiman/ Liputan6.com)

Liputan6.com, Makassar - Titus Bonai (Tibo) dipastikan tak akan tampil kala PSM Makassar bertandang ke markas Persib Bandung, Rabu, 5 Juli 2017. Saat ini Tibo masih menjalani masa penyembuhan dari cederanya.

Pelatih PSM, Robert Albert, mengatakan bahwa saat ini Titus Bonai masih berada di kampung halamannya. PSM pun tidak akan membawa Tibo ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung di pekan ke-12 Liga 1 2017.

"Sekarang dia (Titus Bonai) masih berada di kampung halamannya, masih dalam proses penyembuhan setelah mengalami cedera," kata Robert Albert.

Pelatih asal Belanda ini mengungkapkan bahwa setibanya Titus Bonai di Makassar nanti, ia akan langsung ikut menjalani rutinitas latihan.  "Ia akan tiba secepatnya, dan akan segera ikut latihan bersama teman-temannya," lanjutnya.

Robert mengatakan, proses pemulihan cedera Tibo masih dilakukan tim medis PSM. Dia masih belum tahu kapan kepastian Tibo dapat merumput kembali bersama PSM.

"Kita lihat saja bagaimana perkembangannya, tapi Tibo tidak akan saya bawa ke Bandung," beber Robert.

Sebelumnya, Titus Bonai mengalami cedera parah saat PSM menjamu Persipura di Stadion Andi Mattalatta pada Sabtu 3 Juni 2017. Tibo menerima tekel keras dari pemain belakang Persipura di menit ke 40 hingga akhirnya ia terpaksa ditandu keluar lapangan. Sejak saat itu, Titus Bonai terus menjalani perawatan dan belum pernah tampil lagi karena cedera yang dialaminya. (Fauzan Sulaiman)

Saksikan video menarik di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya