Liputan6.com, Madrid - Banyak pihak yang terheran dengan nasib buruk yang menimpa Real Madrid di musim 2017/2018. Hasil buruk terkini yang didapat adalah kekalahan 0-1 dari Villarreal pada pekan ke-19 La Liga di Santiago Bernabeu, Sabtu (13/1/2018) atau Minggu (14/1/2018) dinihari WIB.
Bermain dalam tiga kompetisi sekaligus tampaknya mulai membuat Real Madrid kelelahan. Mereka tak mampu tampil dengan kekuatan maksimal di La Liga, Copa del Rey, hingga Liga Champions, ajang yang sudah mereka juarai dalam dua musim terakhir.
Advertisement
Baca Juga
Di Copa del Rey, meski melaju ke perempat final, mereka terlihat begitu keteteran saat menghadapi tim-tim medioker seperti Fuenlabrada dan Numancia, bahkan saat tampil di Bernabeu.
Di Liga Champions, mereka juga melaju ke 16 besar hanya dengan status runner-up Grup H. Itu karena mereka kalah bersaing dengan Tottenham Hotspur yang mampu meraih lima kemenangan dan satu hasil imbang dari enam pertandingan.
Di La Liga, penampilan Real Madridjauh lebih mengecewakan. Dari 19 laga, hanya sembilan kemenangan yang baru didapat. Sisanya mereka lima kali tertahan dan empat kali terkapar. Dengan raihan 32 poin, mereka duduk di urutan kedua dan terpaut 16 poin dari Barcelona, bahkan bisa menjadi 19 poin.
"Kita harus pulang ke rumah dengan kepala tegak. Kami punya kesempatan lain para Kamis nanti. Saya harap kami bisa meraih hasil yang bagus. Kami harus realistis soal La Liga, itu adalah celah yang besar. Terpenting adalah fokus laga berikutnya," kata Daniel Carvajal, dilansir situs Madrid.
Â
Move On
Melawan Villarreal, sejatinya tim asuhan Zinedine Zidane itu memiliki banyak peluang untuk mencetak gol. Namun, selain karena kurang efektif, penampilan kiper Sergio Asenjo juga merepotkan mereka. Sialnya lagi, gol Villarreal tercipta lewat Pablo Fornals di menit ke-87.
Selanjutnya, Madrid akan kembali memulai petualangan di Copa del Rey. Mereka akan pergi ke markas Leganes untuk melakoni laga leg pertama perempat final di Estadio Municipal de Butarque, Kamis (18/1/2018) atau Jumat (19/1/2018) dinihari WIB.
"Kami harap bisa menang. Kami harus move on, mencoba dan memenangkan sisa permainan kami," tegas Carvajal.
Advertisement