Gol Higuain-Matuidi Antar Juventus Bungkam Atalanta

Juventus mengalahkan Atalanta 2-0 berkat dua gol yang dicetak Gonzalo Higuain dan Blaise Matuidi.

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 15 Mar 2018, 02:39 WIB
Diterbitkan 15 Mar 2018, 02:39 WIB
Juventus
Striker Juventus, Gonzalo Higuain, berduel dengan pemain Atalanta, Gianluca Mancini, dalam laga lanjutan Serie A 2017-2018 di Allianz Stadium, Turin, Kamis (15/3/2018) dini hari WIB. (Alessandro Di Marco/ANSA via AP)

Turin - Juventus menang 2-0 atas Atalanta dalam laga tunda pekan ke-26 Serie A 2017-2018 di Allianz Stadium, Turin, Kamis (15/3/2018) dini hari WIB. Hasil positif ini membuat Bianconeri kukuh di puncak klasemen sementara.

Juventus yang bermain di kandang sendiri langsung memberikan ancaman ke pertahanan Atalanta melalui Blaise Matuidi dan Gonzalo Higuain, namun belum berujung gol. Juventus baru membuka keunggulan 1-0 berkat gol Higuain pada menit ke-29.

Di babak kedua, Atalanta mulai memberikan perlawanan. Peluang didapat Gianluca Mancini, Josip Illicic, dan Hans Hateboer yang belum berujung gol.

Upaya tim tamu untuk menyamakan skor pupus saat pertandingan tersisa sembilan menit. Tembakan kaki kiri gelandang asal Prancis, Blaise Matuidi, memafaatkan umpan Higuain mengubah skor pertandingan menjadi 2-0.

Kemenangan ini membuat Juventus semakin mantap di puncak klasemen Serie A dengan mengoleksi 74 poin dari 28 pertandingan. Higuain dan kawan-kawan unggul empat poin dari Napoli yang menempati peringkat kedua.

Susunan Pemain

Juventus (4-2-3-1): 1-Gianluigi Buffon; 26-Stephan Lichtsteiner (2-Mattia De Sciglio (50'), 4-Medhi Benatia, 3-Giorgio Chiellini, 22-Kwadwo Asamoah; 5-Miralem Pjanic, 14-Blaise Matuidi; 11-Douglas Costa (15-Andrea Barzagli 78'), 10-Paulo Dybala, 17-Mario Mandzukic (12-Alex Sandro 62'); 9-Gonzalo Higuain

Pelatih: Massimiliano Allegri (Italia)

Atalanta (3-5-2): 1-Etrit Berisha; 3-Rafael Toloi, 28-Gianluca Mancini, 6-Jose Luis Palomino; 33-Hans Hateboer (9-Andreas Cornelius 70'), 4-Bryan Cristante, 15-Marten de Roon, 32-Nicolas Haas (37-Leonardo Spinazzola 57'), 8-Robin Gosens (29-Andrea Petagna 65'); 72-Josip Ilicic, 10-Alejandro Gómez

Pelatih: Gian Piero Gasperini (Italia)

Wasit: Maurizio Mariani

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya