Wenger Tak Mau Filosofinya Ditiru Pelatih Anyar Arsenal

Wenger meminta pelatih anyar Arsenal menggunakan metode sendiri.

oleh Liputan6.com diperbarui 11 Mei 2018, 05:20 WIB
Diterbitkan 11 Mei 2018, 05:20 WIB
Arsenal, Arsene Wegner, Premier League
Arsene Wenger melambaikan tangan untuk fans pada laga terakhir tuan rumah di markas Arsenal Emirates Stadium, London, (6/5/2018). Arsene Wegner mengumumkan mundur sebagai pelatih setelah 22 tahun bersama Arsenal. (AP/Matt Dunham)

Liputan6.com, London - Arsene Wenger buka suara terkait penerusnya di Arsenal nanti. Dia menggunakan momen konferensi pers pra-pertandingan terakhirnya sebagai manajer Arsenal untuk memberi masukan buat pelatih anyar nanti.

Usai mengabdi selama 22 tahun lamanya, Wenger sudah membuat keputusan bahwa dirinya akan meninggalkan Arsenal pada akhir musim nanti.

Jelang laga kontra Huddersfield Town akhir pekan ini, Wenger pun menyarankan penerusnya untuk tak meniru filosofi sepakbola yang selama ini ia terapkan di Arsenal.

"Saya ingin (suksesor saya) untuk membawa idenya sendiri. Ini adalah kesempatan bagi para pemain untuk melihat sesuatu yang berbeda,' ujar Wenger seperti dikutip Sportsmole.

"Namun di sisi lain saya ingin katakan (penerus saya) untuk menghormati apa yang sudah dibangun di sini," lanjut pria asal Prancis tersebut.

Arsenal sendiri hingga kini masih belum mengumumkan siapakah pengganti Wenger. Nama-nama kandidat yang beredar antara lain Patrick Vieira, Massimiliano Allegri sampai Carlo Ancelotti. (sm/pra)

Sumber: Bola.net

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya