Barcelona Tidak Punya Duit untuk Beli Pogba

Barcelona selaku peminat serius Pogba dikabarkan tidak punya uang untuk transfer.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 04 Okt 2018, 13:15 WIB
Diterbitkan 04 Okt 2018, 13:15 WIB
Liga Champions, Manchester United, Sevilla
Gelandang Manchester United, Paul Pogba (AP/Dave Thompson)

Liputan6.com, Barcelona - Gelandang Manchester United, Paul Pogba sepertinya belum akan ke mana-mana pada bursa transfer Januari nanti. Pasalnya, Barcelona selaku peminat serius Pogba dikabarkan tidak punya uang untuk transfer.

Seperti diberitakan Sports Mole, Barcelona adalah salah satu peminat serius Pogba selain Paris Saint Germain (PSG). Klub berjuluk Blaugrana itu ingin mengangkut Pogba yang sedang bermasalah dengan manajernya di MU, Jose Mourinho.

Barcelona boleh saja menginginkan Pogba. Namun ternyata, Barcelona belum menyiapkan dana untuk memboyong gelandang Prancis tersebut pada bursa Januari nanti.

Maklum, Barcelona mungkin harus mengeluarkan dana minimal 81 juta pound sterling atau Rp 1,5 triliun untuk memboyong Pogba. Nilai transfer itu berdasarkan nilai yang dibayarkan MU saat memboyong Pogba dari Juventus.

Selain itu, gaji Pogba juga kabarnya menjadi masalah. Jika Pogba datang, Barca kemungkinan bakal mengeluarkan dana lebih banyak untuk gaji pemain.

Padahal, para petinggi klub telah menganggarkan dana sekitar 564 juta pound sterling untuk musim ini.

 

 

Valverde Tidak Membantah

Ernesto Valverde
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde. (AFP/Lluis Gene)

Kendati demikian, kemungkinan Pogba tetap bergabung dengan Barcelona masih ada. Pasalnya, Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde tidak menutup kemungkinan untuk mendatangkan Pogba ke timnya.

"Kami tidak tahu apa yang akan terjadi di masa depan. Kami menghormati pemain yang ada di klub lain. Jadi, kami tidak membicarakannya," kata Valverde seperti dilansir Sky Sports.

Statistik Pogba di MU

2016/17: 51 main, 9 gol

2017/18: 37 main, 6 gol

2018/19: 9 main 4 gol

Harga transfer: 81 juta pound sterling

Durasi kontrak tersisa: Juni 2021

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya