3 Kandidat Penerus Lionel Messi untuk Masa Depan Barcelona

Lionel Messi tidak akan selamanya membela Barcelona.

oleh Liputan6.com diperbarui 24 Okt 2018, 06:48 WIB
Diterbitkan 24 Okt 2018, 06:48 WIB
Lionel Messi
Bintang Barcelona, Lionel Messi. (AFP / Jose Jordan)

Liputan6.com, Barcelona - Lionel Messi adalah salah satu pemain sepak bola terbaik di dunia pada generasi sekarang ini. Bintang Barcelona itu merupakan peraih penghargaan Ballon d'Or (lima) terbanyak bersama Cristiano Ronaldo.

Pemain Argentina itu sudah memainkan 649 pertandingan untuk Barcelona. Pemain berjulukan La Pulga tersebut telah mencetak 564 gol bersama Blaugrana.

Messi memenangkan sembilan gelar La Liga, empat gelar Liga Champions dan enam trofi Copa del Rey dengan klub asal Katalan tersebut. Dia tak tergantikan di Barcelona.

Namun, Messi sekarang sudah berusia 31 tahun dan tidak bisa bermain untuk selamanya. Barcelona harus mulai mempersiapkan pengganti bintang Argentina itu di Camp Nou.

Berikut adalah ini adalah tiga pemain yang berpotensi menggantikan Lionel Messi di Barcelona seperti dilansir Sportskeeda.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


1. Kylian Mbappe

FOTO: 4 Bintang Berebut Gelar Top Scorer Piala Dunia 2018
Wonderkid Timnas Prancis sekaligus striker Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe. (AFP/Mladen Antonov)

Kylian Mbappe baru berusia 19 tahun tetapi pemain internasional Prancis itu sudah menorehkan prestasi yang luar biasa di usia muda dan dianggap sebagai salah satu talenta terbesar dalam sepakbola.

Pemenang Golden Boy 2017 itu membuat debut pada 2015 di usia 16 tahun. Dia adalah salah satu bintang AS Monaco saat mereka meraih gelar Ligue 1 dan menembus semifinal Liga Champions.

Mbappe kemudian pindah ke PSG dan kariernya semakin menanjak di sana. Dia masuk dalam FIFPro World XI 2018 dan mencetak 13 gol dan membuat tujuh assist selama musim 2017-2018.

Mbappe memulai musim ini dengan cemerlang juga dan sudah mencetak sembilan gol dan membuat tiga assist dalam enam pertandingan di Ligue 1.

 


2. Paulo Dybala

Top Scorer Liga Champions
2. Paulo Dybala (Juventus) - 3 Gol. (AFP/Marco Bertorello)

Paulo Dybala dianggap sebagai masa depan sepakbola Argentina dan digadang-gadang sebagai pengganti jangka panjang Lionel Messi.

Pemain berusia 24 tahun itu adalah pemain bintang Juventus musim lalu dan mencetak 26 gol di semua kompetisi untuk Si Nyonya Tua. Namun, kedatangan Cristiano Ronaldo pada musim panas ini membuat pengaruhnya berkurang.

Dybala bergabung dengan Juventus dari Palermo pada tahun 2015 dan sejak saat itu melakukan pekerjaan yang hebat untuk La Vecchia Signora. Dia sudah mencetak 53 gol untuk klub dari 106 pertandingan liga dan namanya masuk tim terbaik Serie A selama dua musim terakhir.

 


Leroy Sane

Manchester City Menang Telak di Markas Arsenal
Gelandang sayap Manchester City, Leroy Sane dinilai punya masa depan cerah. (Glyn KIRK/AFP)

Leroy Sane adalah salah satu pemain muda paling menarik di dunia saat ini dan permainannya semakin berkembang sejak bergabung dengan Manchester City pada 2016.

Pemain berusia 22 tahun itu sudah bermain 97 kali untuk City dengan mencetak 25 gol. Dia adalah salah satu pemain yang tampil cemerlang saat City meraih gelar Premier League 2017-2018 dan menyumbang 10 gol dan 15 assist. Penampilan impresifnya itu juga membuatnya mendapatkan penghargaan pemain muda terbaik Premier League.

Meskipun begitu, pemain Jerman itu memulai musim ini dengan lambat dan tidak mendapatkan tempat di starting line-up selama beberapa pertandingan pertama musim ini. Namun, Sane sudah mendapatkan kembali posisinya di tim dan menjadi starter tiga dari empat pertandingan terakhir di semua ajang kompetisi.

Pada usia 22 tahun, Sane punya masa depan yang cerah dan Barcelona mengeluarkan dana yang tidak sedikit untuk memboyong pemain Jerman itu ke Camp Nou.

Sumber: Bola.net

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya