Lionel Messi Sedih dan Kecewa Dicoret dari Skuad Argentina: Saya Sebenarnya Ingin Bermain

Lionel Messi telah menyampaikan kabar terbaru tentang pengunduran dirinya dari skuad Argentina untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Uruguay dan Brasil.

oleh Achmad Yani Yustiawan Diperbarui 19 Mar 2025, 20:00 WIB
Diterbitkan 19 Mar 2025, 20:00 WIB
Foto: Jatuh Bangun Lionel Messi saat Melawan Paraguay, Argentina Tumbang di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Meski menelan kekalahan, Argentina masih tetap berada di puncak klasemen dengan koleksi 22 poin dari 11 pertandingan. Sementara itu, Paraguay menempati posisi keenam dengan raihan 16 angka. (AFP/Jose Bogado)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kabar mengejutkan datang dari Timnas Argentina yang mencoret nama bintang mereka Lionel Messi untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Uruguay dan Brasil. Pelatih Lionel Scaloni tak memasukkan nama Messi dari daftar pemainnya karena mengalami cedera otot ringan area adduktor.

Cedera itu dialami Messi usai tampil dalam pertandingan menghadapi Atlanta United dalam MLS 2025 pada Minggu waktu setempat. Pada pertandingan itu, Messi mencetak gol individu saat membawa Inter Miami menang 2-1 atas Atalanta United.

Terkait dengan ketidakhadirannya bersama Timnas Argentina, pemain berusia 37 tahun itu mengunggah di media sosial tentang penolakannya untuk menambah koleksi 191 caps internasionalnya:

“Saya sedih tidak dapat bermain dalam pertandingan penting melawan Uruguay dan Brasil bersama tim nasional. Saya benar-benar ingin bermain tetapi cedera kecil membuat saya perlu istirahat sebentar, jadi saya tidak bisa berada di sana. Saya akan mendukung dan menyemangati dari sini seperti penggemar lainnya. Ayo, Argentina!”

Tentu saja masalah ini akan menjadi kehilangan besar bagi tim Lionel Scaloni, yang tengah memperebutkan poin penting di babak kualifikasi CONMEBOL. Sebenarnya, segala upaya juga telah dilakukan di level klub untuk memastikan bahwa Messi tidak terdesak melampaui titik puncaknya di tahap awal kampanye Inter Miami 2025

Promosi 1

Messi Sebenarnya Sudah Banyak Istirahat

Foto: Ragam Selebrasi Lionel Messi saat Tendang Belanda dari Piala Dunia 2022, dari Sindir van Gaal hingga Peluk Emiliano Martinez
Pemain Argentina, Lionel Messi melakukan selebrasi di depan pemain Belanda saat babak adu penalti pada perempat final Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadion Lusail, Jumat (09/12/2022) waktu setempat. Laga yang awalnya imbang 2-2 hingga extratime 2x15 menit, dimenangkan oleh Argentina pada babak adu penalti dengan skor 4-3. (AP/Jorge Saenz)... Selengkapnya

Tapi, sebetulnya pula pemenang delapan kali Ballon d’Or itu telah banyak beristirahat, karena beban kerjanya terkelola dengan baik. Tapi, masalah otot masih dialaminya dalam pertandingan MLS dengan Atlanta United.

Sebelumnya, Scaloni juga dipastikan tidak bisa memanggil Paulo Dybala untuk menggantikan Messi karena pemain AS Roma itu juga menderita cedera yang membuatnya absen selama sebulan.

Timnas Argentina Menjamu Brasil

Foto: Aksi Menawan Lionel Messi dan Julian Alvarez Bawa Argentina Bungkam Australia untuk Jumpa Belanda di Perempatfinal Piala Dunia 2022
Australia bahkan mampu memperoleh peluang matang saat laga belum genap setengah jam. Bola sundulan Harry Souttar dalam sebuah kemelut di depan gawang Argentina masih mampu diblok barisan pertahanan Tim Tango. (AP/Alessandra Tarantino)... Selengkapnya

Argentina saat ini berada di puncak klasemen kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL dengan 25 poin dari 12 pertandingan. La Albiceleste dijadwalkan bertandang ke Uruguay pada Sabtu (22/3) sebelum menjamu Brasil empat hari kemudian.

Sementara itu, Messi berambisi ikut serta dan memberikan gelar untuk Inter Miami di ajang Piala Dunia Antarklub 2025. Ini sangat penting bagi klubnya, apalagi akan bermain di Amerika Serikat sehingga harus bisa meraih hasil yang membanggakan.

Tak Sabar Ikut Piala Dunia Antarklub 2025

FOTO Lionel Messi, Inter Miami
Bintang Inter Miami, Lionel Messi merayakan gol yang dicetaknya ke gawang New York Red Bull pada lanjutan MLS 2023 di Red Bull Arena, New York, Minggu (27/8/2023) pagi WIB. (AP Photo/Eduardo Munoz Alvarez)... Selengkapnya

Messi akan ikut serta di Piala Dunia Antarklub 2025 bersama Inter Miami sebagai salah satu wakil dari Amerika Serikat. Inter Miami ikutan setelah menjadi juara reguler season MLS.

Messi sudah tidak sabar ikutan Piala Dunia Antarklub 2025. Dia bisa berkesempatan bertanding dengan klub-klub besar Eropa lainnya termasuk mantan klubnya Barcelona.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya