Pulang dari Rumah Sakit Usai Serangan Jantung, Casillas Merasa Beruntung

Iker Casillas terkena serangan jantung ketika sedang berlatih, dia mendapatkan simpati dari ribuan orang pencinta sepak bola.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 07 Mei 2019, 09:00 WIB
Diterbitkan 07 Mei 2019, 09:00 WIB
Leicester City Atasi Perlawanan FC Porto
Kiper FC Porto, Iker Casillas, menderita serangan jantung, tapi dia sudah dibolehkan tinggalkan rumah sakit. (AP Photo/Rui Vieira)

Liputan6.com, Porto - Kiper kawakan Porto, Iker Casillas, telah meninggalkan rumah sakit pada Senin (6/5/2019) setelah dianggap kondisi lebih baik usai serangan jantung yang dialaminya pekan lalu.

Pemain asal Spanyol ini terkena serangan jantung ketika tengah berlatih bersama Porto. Casillas merasa beruntung mendapat fasilitas medis yang memadai untuk penyakitnya.

Eks kiper Real Madrid ini juga berterima kasih kepada tim medis rumah sakit, yang telah merawatnya dengan baik. Pemain berusia 37 tahun ini bersyukur didoakan oleh ribuan orang, yang menginginkan kesembuhannya.

"Saya harus berterima kasih karena saya beruntung sekali. Saya mengucapkan terima kasih kepada banyak orang, mereka telah membuat saya merasa dicintai," ucap Casillas, seperti dilansir Reuters.

Casillas memiliki rekor mentereng sebagai penjaga gawang kelas dunia. Dia bermain 725 kali untuk Real Madrid dengan menjuarai tiga trofi Liga Champions dan lima juara La Liga Spanyol.

Selain itu, Casillas mengangkat trofi Piala Dunia bersama Spanyol pada 2010 dan menjuarai Euro 2008 dan 2012. Dia bergabung dengan Porto pada 2015.

 

Kelanjutan Karier

Iker Casillas_01
Iker Casillas berpose dengan trofi juara yang pernah diraihnya bersama Real Madrid. (AFP/Javier Soriano)

Setelah serangan jantung itu, Casillas ragu dengan kelanjutan kariernya di lapangan hijau. Dia saat ini hanya fokus memulihkan diri.

"Saya harus menunggu beberapa pekan atau bulan, sejujurnya saya tak peduli (berapa lama)," ujar Casillas.

Paling Penting

"Saya tak tahu apa yang akan terjadi nanti tetapi yang paling penting adalah berada di sini dan bisa berbicara tenang," jelasnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya