Manchester - Manchester City kedatangan tim lemah, West Ham United, pada laga lanjutan Premeir League 2019-2020, di Etihad Stadium, akhir pekan ini. Bagi tuan rumah, kemenangan tak sekadar demi kebanggaan, melainkan tambahan catatan impresif.
Hal itu berlatar Manchester City mustahil mengejar perolehan angka Liverpool. Walhasil, armada Pep Guardiola harus menjaga ritme agar tak tergeser para pesaing yang mengincar posisi runner-up.
Baca Juga
Bersua West Ham United menjadi satu di antara sarana untuk meneruskan eksistensi. Catatan statistik menyebut, Manchester City dominan atas West Ham United.
Advertisement
Manchester Biru selalu menang pada tujuh laga terakhir kontra West Ham United dengan mencetak 23 gol dan kebobolan 3 gol. Artinya, Sergio Aguero dkk mengincar kemenangan ke-8 secara beruntun. Jika berhasil, mereka akan menuai catatan impresif, sekaligus bangkit dari keterpurukan setelah dipermak Tottenham Hotspur.
Saat ini, Manchester City tertinggal 22 poin dari pemuncak klasemen semetara Premier League, Liverpool. Tersisa 13 laga, butuh keajaiban bagi Manchester City untuk mempertahankan gelar.
Sumber : Premier League
Disadur dari Bola.com (Nurfahmi Budi/Nurfahmi Budi, published 7/2/2020)