Data dan Fakta Jelang MU vs Southampton

MU tidak terkalahkan dalam delapan laga terakhirnya melawan Southampton di semua kompetisi.

oleh Liputan6.com diperbarui 13 Jul 2020, 19:05 WIB
Diterbitkan 13 Jul 2020, 19:05 WIB
PREDIKSI MANCHESTER UNITED VS SOUTHAMPTON
MANCHESTER UNITED VS SOUTHAMPTON (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) akan menghadapi Southampton pada pekan ke-35 Liga Inggris di Old Trafford, Selasa (14/7/2020) dini hari WIB. Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan ini.

Pada pertemuan pertama musim ini, MU bermain imbang 1-1 di kandang Southampton. MU unggul lewat gol Daniel James di menit ke-10. Southampton kemudian menyamakan skor melalui Jannik Vestergaard menit 58.

Dalam laga kandangnya melawan Southampton di Liga Inggris musim lalu, MU menang 3-2 lewat gol-gol Andreas Pereira dan Romelu Lukaku (2). Dua gol Southampton dicetak oleh Yan Valery dan James Ward-Prowse.

MU tidak terkalahkan dalam 8 laga terakhirnya melawan Southampton di semua kompetisi (M4 S4 K0).

Saksikan Video Manchester United di Bawah Ini

Statistik Manchester United

Para pemain Manchester United (MU) merayakan Mason Greenwood ke gawang Bournemouth di Old Trafford
Para pemain Manchester United (MU) merayakan Mason Greenwood ke gawang Bournemouth di Old Trafford, Sabtu (4/7/2020). (Clive Brunskill/Pool via AP)

MU di Premier League musim ini: M16 S10 K8, gol 59-33.

Rekor kandang MU di Premier League musim ini: M10 S5 K2, gol 37-14.

Gol terbanyak untuk MU di Premier League musim ini: Anthony Martial, Marcus Rashford (masing-masing 15).

Assist terbanyak untuk MU di Premier League musim ini: Bruno Fernandes, Marcus Rashford, Daniel James (masing-masing 6).

MU tak terkalahkan dalam 17 laga terakhirnya di semua kompetisi (M13 S4 K0).

MU selalu menang dalam 4 laga terakhirnya di Premier League.

MU selalu mencetak minimal 3 gol dalam 4 laga terakhirnya di Premier League.

Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 4 laga terakhir MU di Premier League.

MU selalu menang dalam 4 laga kandang terakhirnya di Premier League: 3-0 vs Watford, 2-0 vs Manchester City, 3-0 vs Sheffield United, 5-2 vs Bournemouth.

MU mencatatkan 5 clean sheet dalam 7 laga kandang terakhirnya di Premier League.

 

Statistik Southampton

Manchester City Vs Southampton
Pelatih Southampton, Ralph Hasenhuettl, merayakan kemenangan bersama Kyle Walker-Peters dan Ryan Bertrand usai menaklukkan Manchester City pada laga Premier League di Stadion St. Mary's, Minggu (5/7/2020). Manchester City takluk 0-1 dari Southampton. (AP Photo/Frank Augstein,Pool)

Southampton di Premier League musim ini: M13 S5 K16, gol 43-56.

Rekor tandang Southampton di Premier League musim ini: M8 S3 K6, gol 26-23.

Gol terbanyak untuk Southampton di Premier League musim ini: Danny Ings (19).

Assist terbanyak untuk Southampton di Premier League musim ini: Jack Stephens, Stuart Armstrongs, James Ward-Prowse (masing-masing 3).

Southampton tak terkalahkan dalam 3 laga terakhirnya di Premier League (M2 S1 K0).

Southampton tak terkalahkan dalam 3 laga tandang terakhirnya di Premier League (M2 S1 K0): 3-0 vs Norwich, 3-1 vs Watford, 1-1 vs Everton.

Southampton cuma gagal mencetak gol di 2 laga dalam 17 laga tandang yang sudah mereka mainkan di Premier League musim ini.

Disadur dari Bola.net (Penulis Gia Yuda Pradana, Published 13/7/2020)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya