3 Pemain Inggris yang Bersinar di Liga lain di Eropa

Liga Inggris kerap mnejadi sasaran pemain dari penjuru dunia untuk mengadu nasib. Tak hanya dari belahan Eropa, para seniman lapangan hijau dari Asia dan Amerika Latin tak pernah absen bermain di sana.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 26 Feb 2021, 16:00 WIB
Diterbitkan 26 Feb 2021, 16:00 WIB
FOTO: Dihajar Borussia Dortmund, RB Leipzig Gagal Kudeta Bayern Munchen dari Puncak Bundesliga
Penyerang Borussia Dortmund, Jadon Sancho, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang RB Leipzig pada laga Bundesliga di Stadion Red Bull Arena, Sabtu (9/1/2021). Dortmund menang dengan skor 3-1. (AP/Michael Sohn)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Liga Inggris kerap mnejadi sasaran pemain dari penjuru dunia untuk mengadu nasib. Tak hanya dari belahan Eropa, para seniman lapangan hijau dari Asia dan Amerika Latin tak pernah absen bermain di sana.

Hal tersebut membuat talenta-talenta muda Inggris kurang mendapat tempat. Pasalnya, tim-tim besar seperti Chelsea, Liverpool, Arsenal, dan Manchester United (MU) lebih sering memakai pemain bintang.

Namun demikian, hal tersebut tak lantas membuat para pemain muda Inggris tak berkembang. Mereka pun memilih bertualang ke liga lain di Eropa untuk mengadu nasib.

Beberapa dari mereka berhasil menjadi bintang di klub masing-masing. Seperti dilansir Sportskeeda, berikut tiga di antaranya.

 

Saksikan Video Liga Inggris di Bawah Ini

1. Jadon Sancho

FOTO: Erling Haaland Cetak Brace, Dortmund Lumat Schalke 4-0 - Jadon Sancho
Gelandang Borussia Dortmund, Jadon Sancho melakukan selebrasi usai mencetak gol pertama timnya ke gawang Schalke dalam laga lanjutan Liga Jerman 2020/21 pekan ke-22 di Veltins Arena, Sabtu (20/2/2021). Borussia Dortmund menang 4-0 atas Schalke. (AP/Martin Meissner/Pool)... Selengkapnya

Erling Haaland memang menjadi sorotan di Borussia Dortmund. Namun mnama Jadon Sancho juga tak boleh disepelekan.

Sancho menjadi salah satu pemain muda yang cukup menyorot perhatian terutama di musim 2018/19. Ia tampil 34 kali di Bundesliga Jerman dengan torehan 12 gol dan 14 asis.

Pada 2018, Sancho akhirnya dipanggil ke timnas Inggris senior. Di musim 2019/20, Sancho melanjutkan kegemilangannya dengan 17 gol dan 16 asis.

Pencapaian tersebut membuatnya diburu Manchester United (MU). Namun hingga kini, Setan Merah belum bermanuver untuk sang pemain.

2. Jude Bellingham

FOTO: Ansu Fati dan 4 Pemain Belia dengan Harga Selangit
1. Jude Bellingham (Borussia Dortmund) - Gelandang berusia 17 tahun ini merupakan pemain yang baru membela Die Borussen musim ini. Pemain asal Inggris itu kini memiliki harga sebesar 27 juta euro atau setara dengan Rp461 miliar. (Bernd Thissen/Pool/AFP)... Selengkapnya

Kecemerlangan Sancho tampaknya membuat Dortmund keranjingan mendatangkan pemain muda asal Inggris. Salah satu yang digaet adalah Jude Bellingham.

Pemain berusia 17 tahun itu ditransfer dari Birmingham City pada Juli 2020 dengan 25 juta pound sterling. Harga tersebut membuat Bellingham menjadi pemain berusia 17 tahun termahal di dunia.

Di Bundesliga Jerman, Bellingham telah tampil 18 kali. Sementara di Liga Champions, ia bermain tujuh kali dan mencetak empat asis.

3. Angel Gomes

Angel Gomes, Manchester United
Angel Gomes sewaktu di MU. (AFP/stringer)... Selengkapnya

Nama Angel Gomes mencuri perhatian pada 2017. Ia menjadi pemain termuda yang tampil di Liga Inggris bagi MU.

Sayangnya, karier Gomes tak berkembang bersama Setan Merah. Gomes pun memilih berlabuh ke Lille dan kini dipinjamkan ke klub Portugal, Boavista.

Di Boavista, Gomes menemukan sentuhan terbaiknya. Pada laga debut, Gomes mencetak dua asis. Di musim ini, Gomes juga telah mencetak lima gol.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya