Belum Puas, Ronaldo Diprediksi Bakal Minta Ini ke Rekannya di Manchester United

Mantan bek Manchester United, Rio Ferdinand yakin Ronaldo bakal meminta rekan-rekannya untuk lebih banyak memberikan umpan silang.

oleh Defri Saefullah diperbarui 14 Sep 2021, 16:30 WIB
Diterbitkan 14 Sep 2021, 16:30 WIB
Foto: Ronaldo dan Sederet Pemain Top yang Mampu Mencetak Gol Debut Kedua di Klubnya
Cristiano Ronaldo kembali menjalani debutnya di Old Trafford pada laga melawan Newcastle. Dirinya mampu mencetak brace untuk Manchester United. CR7 pernah menjadi bagian dari skuat Setan Merah pada 2003 hingga 2009, sebelum melanjutkan kariernya ke Real Madrid dan Juventus. (Foto: AP/Rui Vieira)

Liputan6.com, Manchester- Cristiano Ronaldo tak disangsikan lagi sudah menampilkan aksi menawan di debut kedua bersama Manchester United atau MU. Namun mantan bek MU, Rio Ferdinand memprediksi Ronaldo belum puas.

Dia yakin Ronaldo sudah bilang ke rekan-rekannya untuk memaksimalkan kekuatan di MU. Dalam hal ini kekuatan yang dimiliki Ronaldo.

Ronaldo seperti diketahui menikmati debut kedua dengan indah. Dia mencetak 2 gol saat MU menang 4-1 atas Newcastle United.

Ferdinand yakin striker 36 tahun itu sudah bilang ke rekan-rekannya agar lebih banyak melepas umpan silang. Lalu Ronaldo akan memanfaatkan betul kemampuannya di bola-bola atas.

"Dia bisa melompat, tapi tetap ini soal ambil posisi dimana dia akan menerima bola," ujar mantan bek Man Utd ini seperti dikutip Metro.

 

Paham

Manchester United
Cristiano Ronaldo merayakan gol pertamanya di MU (AFP)

 

Rio Ferdinand pernah main dengan Ronaldo. Karena itu, dia paham dengan apa yang akan diucapkannya di ruang ganti.

"Saya bisa bilang, Ronaldo akan bilang seperti ini di ruang ganti: dengarkan, bikin umpan silang! Saat ada peluang umpan bola, lakukan karena saya agresif dan inginkan bola itu," ujarnya.

"Dia tahu dan sudah terdokumentasi dengan baik. Saya selalu bilang, bek-bek di Liga Inggris kurang bagus antisipasi umpan silang."

 

Masa Lalu

Foto: Goks, Ini Dia Aksi Comeback Cristiano Ronaldo dan Cetak Dua Gol buat Manchester United di Liga Inggris
Kemenangan Manchester United kali ini tak lepas dari peran Paul Pogba yang memberikan dua assist. Skor 4-1 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. (Foto: AFP/Oli Scarff)

 

Ferdinand mengatakan zaman sudah berubah. Ini membuat umpan silang tidak lagi favorit, meski masih berbahaya.

"Saat saya masih kecil, antisipasi umpan silang seperti rutinitas latihan. Dari yang saya lihat di pertandingan, saya merasa pemain tak melakukan hal cukup untuk itu," ujarnya.

Peringkat

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya