Italia Gagal ke Piala Dunia 2022, Semua karena Jorginho

Jorginho menjadi biang keladi utama kegagalan Italia lolos ke Piala Dunia 2022.

oleh Thomas diperbarui 25 Mar 2022, 07:00 WIB
Diterbitkan 25 Mar 2022, 07:00 WIB
Chelsea vs Manchester United
Pemain Chelsea dan Italia, Jorginho (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

Liputan6.com, Jakarta- Nama Jorginho begitu dielu-elukan penggemar timnas Italia saat membantu Gli Azzurri juara Piala Eropa atau Euro 2020 tahun lalu. Namun belum juga genap setahun, gelandang Chelsea itu sudah jadi pecundang.

Jorginho menjadi biang keladi gagalnya Italia lolos ke putaran final Piala Dunia 2022. Ada tiga kesalahan fatal Jorginho yang menyebabkan Italia tak bisa berangkat ke Qatar.

Eks pemain Napoli itu tampil buruk saat Italia secara mengejutkan kalah 0-1 dari Makedonia Utara di semifinal play-off Piala Dunia 2022, Jumat (25/3/2022). Jorginho bertanggung jawab atas terciptanya gol Makedonia Utara di detik akhir oleh Aleksandar Trajkovski.

Saat bola dikuasai Trajkovski, Jorginho merupakan orang terdekat. Jorginho tak terlalu fokus dan menjaga Trajkovski dengan ketat. Dia malah memilih mengangkat tangan, merenggek meminta wasit memberikan pelanggaran untuk Italia.

Tanpa penjagaan ketat dari Jorginho, Trajkovski bisa melepaskan tendangan jarak jauh dengan leluasa. Celakanya bola gagal dibendung kiper Gianluigi Donnarumma. Italia pun kalah 0-1.

 

Gagal Penalti

Foto: Barisan 5 Top Skor Chelsea di Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir, Eden Hazard dan Diego Costa Cetak Hattrick
Jorginho. Gelandang Italia berusia 30 tahun yang kini memasuki musim keempat bersama Chelsea ini mampu menjadi top skor Chelsea di musim 2020/2021. Ia mampu mencetak 7 gol dan 1 assist dari 28 laga di Liga Inggris di musim tersebut. (AFP/Pool/Catherine Ivill)

Jauh sebelum laga melawan Makedonia Utara, Jorginho sudah jadi pecundang. Dia gagal mengeksekusi penalti di menit akhir saat Italia melawan Swiss pada 13 November 2021.

Saat itu Italia ditahan Swiss 1-1. Jorginho punya peluang memenangkan Italia karena mendapat hadiah penalti di menit akhir. Sayangnya Jorginho yang selama ini dikenal piawai mengeksekusi penalti gagal mencetak gol. Sepakan pria keturunan Brasil itu melambung jauh.

Dua Kali

Pada pertemuan pertama dengan Swiss di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022, Italia juga gagal menang dan harus bermain imbang tanpa gol. Jorginho juga yang jadi pecundang.

Saat dijamu Swiss pada 6 September 2021, Jorginho pun gagal mencetak gol lewat penalti. Eksekusinya bisa ditepis kiper Yann Sommer.

Swiss

Akibat tak mampu mengalahkan Swiss di dua pertemuan, Italia harus finis di posisi dua klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022. Italia gagal menyalip Swiss setelah di laga pamungkas Grup C cuma main imbang tanpa gol dengan Irlandia Utara.

Swiss yang berada di urutan pertama klasemen Grup C dan berhak lolos langsung ke Piala Dunia 2022. Italia terpaut dua poin dari Swiss. Dua kegagalan penalti Jorginho akan dikenal sebagai penyebab Italia absen di Piala Dunia 2022.

Kutukan

Penggemar timnas Italia pun mulai mengaitkan Jorginho dengan kutukan Piala Dunia. Sejak Jorginho debut di timnas Italia, mereka dua kali beruntun absen di putaran final Piala Dunia.

Baru pertama kali terjadi dalam sejarah, Italia absen di dua Piala Dunia berturut-turut. Pada Piala Dunia 2018, Italia juga absen. Jorginho sendiri debut di timnas Italia pada 24 Maret 2016.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya