Penggemar Berat MU Ini Siapkan Siasat Jitu untuk Ambil Alih Kepemilikan Glazer

Penggemar berat MU sudah siap menjadi pemilik baru klub menggantikan keluarga Glazer.

oleh Thomas diperbarui 08 Feb 2023, 10:00 WIB
Diterbitkan 08 Feb 2023, 10:00 WIB
Logo Manchester United
Manchester United (Grafis: Abdillah/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta- Konglomerat yang juga penggemar berat Manchester United Sir Jim Ratcliffe sedang menyusun siasat jitu dan efektif untuk bisa mengambil alih kepemilikan saham mayoritas di Old Trafford dari genggaman Keluarga Glazers. Ratcliffe begitu serius ingin menjadi pemilik baru MU.

Uang bukan masalah besar bagi Ratcliffe untuk memiliki MU. Dia merupakan orang terkaya di Inggris Raya. Sir Jim Ratcliffe bersaing dengan konsorsium dari Amerika Serikat, Spanyol hingga Timur Tengah untuk memiliki The Red Devils.

Ratcliffe melalui perusahaan INEOS sudah memastikan tertarik membeli MU. Dia diperkirakan akan mengajukan penawaran resmi dalam beberapa pekan mendatang. Meski begitu berminat, Ratcliffe mencoba tidak gegabah.

Pakar keuangan sepak bola Kieran Maguire meyakini Ratcliffe akan mencoba menggunakan koneksinya untuk mendapatkan diskon dalam pembelian MU dari keluarga Glazer.

“Jika Anda melihat akuisisi Ratcliffe atas Nice, itu belum dianggap sebagai kesuksesan yang lengkap dalam hal pencapaian di lapangan. Pendekatan Ratcliffe ketika dia mencoba untuk membeli Chelsea adalah melalui media daripada diam dan pergi melalui Raine Group,” kata Maguire kepada Football Insider.

Mainkan Pengaruh

Foto: Sir Jim Ratcliffe, Miliarder Inggris yang Dikabarkan Tertarik Beli Manchester United
Ketertarikan miliarder kaya raya asal Inggris, Sir Jim Ratcliffe terhadap MU tampaknya juga harus mendapat persaingan. Perusahaan Amerikas Serikat, Apollo dikabarkan juga memiliki ketertarikan untuk membeli sejumlah saham Manchester United. Bahkan, diskusi awal antara Apollo dan Glazer dikabarkan sudah terjadi. (AFP/Valery Hache)

Ratcliffe diyakini sedang memainkan siasatnya untuk bisa memenangkan persaingan mendapatkan MU. Salah satunya memakai jalur sebagai penggemar setia MU sejak lama. Ratcliffe memang berasal dari kota Manchester.

“Itu bisa dilihat sebagai upaya untuk mendapatkan dukungan populis dengan pergi ke lokal. Itu mungkin dengan maksud untuk mendapatkan klub dengan diskon. Saya pikir dia sekarang mencoba untuk menggunakan hubungan emosional dan sejarah lainnya antara dirinya dan Manchester sebagai pengaruh."

Biaya Pembelian

Sir Jim Ratcliffe diklaim cuma mau mengeluarkan dana empat miliar pounds atau sekitar Rp 74 Triliun. Nilai pembelian MU ini jauh dari permintaan awal keluarga Glazer.

Kondisi keuangan global yang sedang sulit dan dihantui resesi membuat keluarga Glazer sulit menemukan pembeli yang mau membayar sesuai keinginan mereka senilai 6-9 miliar pounds.

Dukungan

Pernyataan Maguire ini ada benarnya. Legenda MU Gary Neville sebelumnya sudah bersuara mendukung Sir Jim Ratcliffe menjadi pemilik baru Setan Merah berikutnya. Neville menilai Ratcliffe merupakan sosok paling tepat untuk Setan Merah karena beberapa faktor kedekatan.

“Hal utama adalah Glazers pergi secepat mungkin dan hal kedua adalah siapa pun yang mengambil alih, jika mereka bisa menyerahkannya kepada orang-orang yang berada di tangan yang baik dan memiliki perasaan terhadap klub, itu akan bagus." kata Gary Neville kepada Sky Sports beberapa waktu lalu.

“Jim Ratcliffe lahir di Manchester dan mengenal daerah tersebut. Jika dia memenangkannya, saya pikir akan ada banyak fans Manchester United yang sangat bahagia. Dia ingin melakukan hal yang benar dengan klub - sebenarnya saya yakin dia akan melakukannya."

Klasemen

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya