Top 3 Berita Bola: Target 4 Besar, Manchester United Kedatangan Lagi 6 Pemain di Januari

Manchester United seperti diketahui sudah lama tidak diperkuat Lisandro Martinez, Casemiro, Luke Shaw, Mason Mount, Amad Diallo dan Tyrel Malacia.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 09 Jan 2024, 10:30 WIB
Diterbitkan 09 Jan 2024, 10:30 WIB
Wigan Vs Manchester United
Pemain Manchester United (MU), Rasmus Hojlund, melepaskan tendangan ke gawang Wigan Athletic saat bertanding di Piala FA, Selasa (9/1/2024) dini hari WIB di DW Stadium. (AP Photo/Jon Super)

Liputan6.com, Jakarta Kabar baik menghampiri Manchester United di Januari ini, setelah enam pemainnya yang sudah lama absen akan segera kembali bermain.

Skuad Manchester United menjadi lengkap usai kembalinya enam pemain tersebut. Ini menjadi penting, karena MU butuh tambahan kekuatan untuk memperjuangkan bisa finis di posisi 4 besar di akhir musim nanti.

Setelah gagal di Carabao Cup, MU kini hanya punya harapan di Liga Inggris dan Piala FA. Pada Senin atau Selasa dini hari WIB, Man Utd akan menghadapi Wigan pada putaran tiga Piala FA 2023/2024.

Manchester United seperti diketahui sudah lama tidak diperkuat Lisandro Martinez, Casemiro, Luke Shaw, Mason Mount, Amad Diallo dan Tyrel Malacia. Ini mau tak mau turut melemahkan kekuatan MU.

Berita tentang sudah bergabungnya lagi enam pemain Manchester United menjadi yang terpopuler di kanal Bola Liputan6.com dalam 24 jam terakhir.

Berikut top 3 berita Bola:

1. Ingin Bangkit, Manchester United Dapat Tambahan Kekuatan 6 Pemain di Januari

Wigan Athletic vs MU
Diogo Dalot dari Manchester United, kedua kanan, merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol pertama timnya pada pertandingan sepak bola putaran ketiga Piala FA Inggris antara Wigan Athletic dan Manchester United di Stadion DW, Wigan, Inggris, Senin, 8 Januari 2024. ( Foto AP/Jon Super)

Manchester United bisa bernapas lega di Januari. Soalnya, enam pemain yang sudah lama absen akan segera kembali bermain untuk MU.

Kembalinya enam pemain ini akan lengkap sampai akhir bulan Januari nanti. Man Utd butuh tambahan kekuatan untuk memperjuangkan bisa finis di posisi 4 besar di akhir musim nanti.

Setelah gagal di Carabao Cup, MU kini hanya punya harapan di Liga Inggris dan Piala FA. Pada Senin atau Selasa dini hari WIB, Man Utd akan menghadapi Wigan pada putaran tiga Piala FA 2023/2024.

Selengkapnya

2. Dua Kali Tolak Tawaran Jose Mourinho, Pemain Ini Muncul Lagi Jadi Target Transfer Manchester United

Wigan Athletic Vs Manchester United
Ekspresi Bruno Fernandes saat membela Manchester United (MU) menghadapi Wigan Athletic di Piala FA, Selasa (9/1/2024) dini hari WIB di DW Stadium. (AP Photo/Jon Super)

Manchester United baru-baru ini membuat rencana transfer di area bek kiri menyusul kembalinya Sergio Reguilon ke Tottenham Hotspur. Teranyar, ada pemain yang sudah masuk radar mereka.

Reguilon pindah ke Manchester United menjelang akhir jendela transfer musim panas dengan status pinjaman dari Spurs. Dia sudah membuat total 12 penampilan untuk tim Erik ten Hag.

Selengkapnya

3. Manchester United Tumbalkan Satu Pemain Demi Rekrutan Pertama Sir Jim Ratcliffe

Sir Jim Ratcliffe, Fans Manchester United yang Akan Jadi Pemilik Baru Klub
Sir James Arthur Ratcliffe melambai sebelum pertandingan sepak bola Prancis L1 antara AS Monaco dan OGC Nice di "Stadion Louis II" di Monaco pada 20 April 2022. Jika Manchester United jatuh ke tangan Sir Jim Ratcliffe, ia siap mengembalikan klub itu ke persaingan papan atas, setelah terpuruk beberapa musim terakhir. (AFP/Valery Hache)

Investor baru Manchester United Sir Jim Ratcliffe kemungkinan baru akan melakukan pembelian pemain pertama pada musim panas 2024. Pemain incaran sudah ditetapkan oleh konglomerat Inggris tersebut dengan bintang Crystal Palace sebagai calon kuat rekrutan perdana.

Sir Jim Ratcliffe baru diumumkan oleh MU membeli 25 persen saham tepat pada malam Natal 2023. Namun dia belum bisa terlibat banyak saat bursa transfer Januari 2024 ini. Pasalnya pengelola Premier League perlu meratifikasi dulu pembelian 25 persen saham sebelum benar-benar resmi. Prosesnya bisa enam sampai delapan pekan.

Selengkapnya

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya