Link Live Streaming Euro 2024 Denmark vs Serbia, Rabu 26 Juni Pukul 02.00 WIB

Denmark bersua Serbia pada lanjutan Grup C Euro 2024 di Allianz Arena, Rabu (26/6/2024) pukul 02.00 WIB. Anda bisa menyaksikan langsung pertandingan melalui MNC TV atau Vision+.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 25 Jun 2024, 21:00 WIB
Diterbitkan 25 Jun 2024, 21:00 WIB
Latihan Serbia Jelang VS Slovenia di EURO
Serbia bersua Denmark di Euro 2024. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Denmark bersua Serbia pada lanjutan Grup C Euro 2024 di Allianz Arena, Rabu (26/6/2024) pukul 02.00 WIB. Anda bisa menyaksikan langsung pertandingan melalui MNC TV atau Vision+.

Kedua tim sama-sama sudah memiliki angka dari dua laga, tapi tidak ada yang dalam posisi nyaman untuk menuju babak gugur. Laju keduanya juga ditentukan kinerja Slovenia yang bersua Inggris pada waktu bersamaan.

Maka Denmark dan Serbia harus memperjuangkan nasib sendiri. Mereka pun siap bertarung mengejar kemenangan yang bakal berbuah tiket fase 16 besar Piala Eropa 2024.

"Kami sangat percaya diri dan semoga bisa membawanya ke pertandingan berikutnya. Kami butuh kemenangan lawan Serbia agar bisa lolos," kata bek Denmark Joachim Andersen dilansir situs resmi UEFA.

Lihat kondisi terkini kedua tim, perkiraan pemain, rekor pertemuan, dan dapatkan link live streaming Euro 2024 Denmark vs Serbia di halaman berikut:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Siapa Main di Denmark vs Serbia?

Latihan Denmark
Menang menjadi harga mati bagi Denmark dan Serbia jika ingin lolos 16 besar Euro 2024. (Tobias SCHWARZ / AFP)

Mayoritas pemain Denmark bisa merumput, dengan hanya Thomas Delaney yang dalam kondisi tanda tanya. Dia absen melawan Inggris karena sakit, tapi dilaporkan sudah berlatih.

Kalaupun bisa merumput, dia kemungkinan tetap jadi cadangan. Morten Hjulmand dan Pierre-Emile Hojbjerg bakal tetap diandalkan di jantung permainan.

Ruang perawatan Serbia juga cuma memiliki satu pasien yakni Filip Kostic. Namun, pemain Juventus itu terkena cedera lutut serius dan dipastikan gagal tampil di sisa turnamen.

Mencetak gol krusial kontra Slovenia, striker Luka Jovic layak mengklaim posisi starter. Namun, dia dipercaya masih kalah bersaing melawan Dusan Vlahovic atau Aleksandar Mitrovic.


Perkiraan Pemain dan Perbandingan Performa Jelang Denmark vs Serbia

Banner Grafis Euro 2024 Grup C : Slovenia, Denmark, Serbia, Inggris
Banner Grafis Euro 2024 Grup C : Slovenia, Denmark, Serbia, Inggris (Liputan6.com/Abdillah)

Denmark (3-4-1-2): Kasper Schmeichel; Joachim Andersen, Andreas Christensen, Jannik Vestergaard; Joakim Maehle, Victor Kristiansen, Pierre-Emile Hojbjerg, Morten Hjulmand; Christian Eriksen; Jonas Wind, Rasmus Hojlund

Serbia (3-4-1-2): Predrag Rajkovic; Milos Veljkovic, Nikola Milenkovic, Strahinja Pavlovic; Andrija Zivkovic, Filip Mladenovic, Ivan Ilic, Sergej Milinkovic-Savic; Dusan Tadic; Dusan Vlahovic, Aleksandar Mitrovic

 

Pertemuan Sebelumnya:

29-03-2022: Denmark vs Serbia 3-0

13-06-2015: Denmark vs Serbia 2-0

14-11-2014: Serbia vs Denmark 1-3

5 Pertandingan Terakhir Denmark:

20-06-2024: Denmark vs Inggris 1-1

16-06-2024: Slovenia vs Denmark 1-1

09-06-2024: Denmark vs Norwegia 3-1

06-06-2024: Denmark vs Swedia 2-1

27-03-2024: Denmark vs Kepulauan Faroe 2-0

5 Pertandingan Terakhir Serbia:

20-06-2024: Slovenia vs Serbia 1-1

17-06-2024: Serbia vs Inggris 0-1

08-06-2024: Swedia vs Serbia 0-3

05-06-2024: Austria vs Serbia 2-1

26-03-2024: Siprus vs Serbia 0-1


Link Live Streaming Euro 2024

Piala Eropa 2024 - Ilustrasi Grup C Euro 2024: Slovenia, Denmark, Serbia, Inggris
Piala Eropa 2024 - Ilustrasi Grup C Euro 2024: Slovenia, Denmark, Serbia, Inggris (Bola.com/Adreanus Titus)

Untuk link live streaming Euro 2024 Denmark vs Serbia, silahkan mengunjungi https://www.visionplus.id/webclient/#/page?mainPageId=1970

Infografis Jadwal Euro 2024 Babak Penyisihan Grup A-F
Infografis Jadwal Euro 2024 Babak Penyisihan Grup A-F (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya