Susunan Pemain Timnas Indonesia Lawan China: Asnawi dan Witan Jadi Starter

Timnas Indonesia menantang tuan rumah China pada Matchday 4 Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10/2024) malam WIB. Jelang kick-off pukul 19.00 WIB, pelatih kedua tim merilis daftar 11 pertama.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 15 Okt 2024, 19:18 WIB
Diterbitkan 15 Okt 2024, 17:47 WIB
Timnas Indonesia vs Australia Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia menghadapi China di kualifikasi Piala Dunia 2026. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia menantang tuan rumah China pada Matchday 4 Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10/2024) malam WIB. Jelang kick-off pukul 19.00 WIB, pelatih kedua tim merilis daftar 11 pertama.

Seperti diberitakan sebelumnya, Indonesia kehilangan Jordi Amat yang cedera pada partai melawan Bahrain, Kamis (10/10/2024). Sandy Walsh juga ditarik keluar pada laga tersebut.

Sebagai gantinya, Shin Tae-yong mengubah nyaris seluruh komposisi lini belakang Timnas Indonesia. Asnawi Mangkualam dan Shayne Pattynama masuk sebagai bek sayap. 

Nathan Thoe-A-On turut jadi starter menggantikan Thom Haye. Sementara di depan Witan Sulaeman mengisi posisi Malik Risaldi.

Susunan Pemain China vs Indonesia

China: Wang Dalei, Jiang Guangtai, Gao Zhunyi, Li Lei, Jiang Shenglong, Wang Shangyuan, Li Yuanyi, Xie Wenneng, Behram Abuduwaili, Wei Shihai, Zhng Yuning 

Indonesia: Maarten Paes, Mees Hilgers, Jay Idzes, Calvin Verdonk, Asnawi Mangkualam, Nathan Thoe-A-On, Ivar Jenner, Shayne Pattynama, Witan Sulaeman, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen

Rekor Pertemuan dan Perbandingan Performa Jelang China vs Indonesia

Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia - China Vs Timnas Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia - China Vs Timnas Indonesia (Bola.com/Adreanus Titus)... Selengkapnya

5 Pertemuan Terakhir

15/11/2013: China 1 - 0 Indonesia

15/10/2013: Indonesia 1 - 1 China

21/07/2004: Indonesia 0 - 5 China

27/05/2001: Indonesia 0 - 2 China

13/05/2001: China 5 - 1 Indonesia

 

5 Pertandingan Terakhir China

06/06/2024: China 1 - 1 Thailand

11/06/2024: Korea Selatan 1 - 0 China

05/09/2024: Jepang 7 - 0 China

10/09/2024: China 1 - 2 Arab Saudi

10/10/2024: Australia 3 - 1 China

 

5 Pertandingan Terakhir Timnas Indonesia

06/06/2024: Indonesia 0 - 2 Irak

11/06/2024: Indonesia 2 - 0 Filipina

06/09/2024: Arab Saudi 1 - 1 Indonesia

10/09/2024: Indonesia 0 - 0 Australia

10/10/2024: Bahrain 2 - 2 Indonesia

Link Live Streaming China vs Indonesia

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - China Vs Timnas Indonesia - Wu Lei Vs Marselino Ferdinan
Kualifikasi Piala Dunia 2026 - China Vs Timnas Indonesia - Wu Lei Vs Marselino Ferdinan (Bola.com/Adreanus Titus)... Selengkapnya

Siaran langsung pertandingan China melawan Timnas Indonesia dalam laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Qingdao Youth Football Stadium pada Selasa (15/10/2024) pukul 19.00 WIB dapat disaksikan dengan mengakses link live streaming berikut ini.

https://www.visionplus.id/webclient/#/info/STND8557540563002019?delivery=DLVY8558557653007943&type=LTV

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya