Pemain Malaga Khawatir, Timnya Tak Setangguh Musim Lalu

Pemain Malaga Ignacio Camacho khawatir dengan kondisi klubnya sekarang, pascabursa transfer pemain. Timnya tak sekuat musim lalu.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 09 Agu 2013, 20:33 WIB
Diterbitkan 09 Agu 2013, 20:33 WIB
camacho-130809c.jpg
... Selengkapnya

Perubahan total di skuat Malaga membuat kecewa salah satu pemainnya. Ignacio Camacho tak puas dengan kebijakan klub yang memutuskan untuk melepas sejumlah pemain bintangnya ketimbang mendatangkan muka-muka baru pada bursa transfer musim panas ini.

Hingga kini Malaga baru mendatangkan 5 pemain bukan bintang. Ada Bartlomiej Pawlowskoi (Widzew), Flavio Fereirra (Academica), Marcos Angeleri (Estudiantes), Fernando Tissone (Sampdoria), dan Antunes (Pacos de Ferreira). La Rosaleda mengeluarkan dana 2,6 juta Euro atau sekitar Rp 35 miliar untuk mendatangkan para pemain tersebut.

Sementara 6 pemain bintangnya telah dilepas. Sebut saja Javier Saviola (ke Olypiakos), Julio Baptista (ke Cruzeiro), Martin Demichelis (ke Atletico Madrid), Isco (ke Real Madrid), Joaquin Sanchez (ke Florentina), dan Jeremy Toulalan (ke AS Monaco). Malaga telah mengeruk uang hasil penjualan para pemain bintangnya itu sejumlah 37 juta Euro atau sekitar Rp 508 miliar.

Camacho khawatir melihat kenyataan skuat Malaga sekarang yang dinilainya tak sekuat musim lalu. "Tahun ini kami perlu berjuang lebih dari sebelumnya. Akan sangat sulit. Tapi semoga ini jadi pengalaman baru yang indah," ujarnya.

"Para pemain telah pergi ke beberapa klub besar. Namun sejauh ini, kami sudah mendatangkan beberapa pemain muda, dengan pengecualian Fernando Tissone (27). Kami masih kehilangan setidaknya seorang pemain. Kita perlu membawa seorang lagi masuk ke tim ini," kata Camacho.

Malaga kini ditangani pelatih baru Bernd Schuster pengganti Manuel Pellegrini yang hengkang ke Manchester City. Kualitas pelatih baru mantan manajer Real Madrid itu, menurut Camacho (23) tak terlalu beda jauh dari Pellegrini. Camacho mengaku dirinya kini akan lebih fokus memperbaiki permainannya di setiap laga yang bakal dilakoni timnya. Yang terdekat, Malaga akan menjalani laga ujicoba melawan Aston Villa, Minggu 10 Agustus.

"Saya tak mau menyesatkan Anda karena kami yang sekarang tidak sekuat musim lalu. Dengan pemain baru, kami tentu akan mencoba untuk melakukan segalanya sebaik mungkin, meski terlalu dini untuk berbicara tentang Eropa. Sekarang, kami hanya ingin fokus bermain untuk Malaga dan tidak ingin melihat sisanya. Kami tak punya waktu untuk itu," jelasnya. (*)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya