Hubungan panas sedang terjadi di tubuh AC Milan. Pemain mereka, Stephan El Shaarawy dikabarkan kesal dengan komentar sang pelatih, Massimiliano Allegri yang mengkritik penampilan rambut mohawknya.
El Shaarawy mengatakan bahwa Allegri tak senang dengannya. Allegri menganggap El Shaarawy lebih mementingkan soal mode ketimbang penampilannya di atas lapangan.
"Penampilan rambut saya tak ada hubungannya dengan cara bermain yang saya lakukan," tegas El Shaarawy. "Saya selalu tampak sama, saat bermain baik ataupun buruk. Saya hanya ingin dihakimi soal cara bermain dan apa yang saya lakukan di dalam pertandingan," sambungnya.
El Shaarawy sendiri kini belum diturunkan lagi di skuat I Rossoneri. Hal tersebut didapatnya karena ia sedang menjalani pemulihan cedera kaki. Jika tak meleset dari perkiraan, pemain berusia 20 tahun itu akan kembali tampil saat Milan menghadapi Barcelona, 6 November mendatang.
Namun yang bersangkutan tak mau menunggu terlalu lama. Ia ingin secepatnya sembuh agar bisa membela Milan yang penampilannya kini sedang terseok-seok.
"Saya tak kepikiran jika harus kembali bermain saat leg kedua Liga Champions melawan Barcelona pada 6 November. Ini tak bisa terlalu lama, saya sudah berada di jalan yang benar. Saya harap bisa kembali bermain secepat mungkin," tandasnya.
El Shaarawy Kesal Rambut Mohawknya Dikritik Allegri
"Penampilan rambut saya tak ada hubungannya dengan cara bermain yang saya lakukan," tegas El Shaarawy.
diperbarui 16 Okt 2013, 21:22 WIBDiterbitkan 16 Okt 2013, 21:22 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PDIP Sebut Status Tersangka Hasto Jadi Kado Natal dari KPK
Tim Gegana Brimob Polda Lampung Sisir Gereja-Gereja di Bandar Lampung untuk Antisipasi Terorisme
Hasto Jadi Tersangka, PDIP: Keterangan Megawati Terbukti Partai Mau Diacak-acak
Polisi Tangkap Tersangka Pemerasan Modus Pura-Pura Tertabrak Mobil di Kota Bandung
Gunung Raung Erupsi, BPBD Bondowoso Bagikan Masker untuk Masyarakat
Akselerasi Industri 4.0, Kemenperin Resmikan Ekosistem Solusi Teknologi SFI
Erupsi Gunung Raung, Penerbangan di Bandara Banyuwangi Normal
Tips Mengatasi Bau Badan: Panduan Lengkap untuk Tubuh Segar dan Percaya Diri
DPP PDIP Tanggapi Penetapan Status Tersangka pada Sekjen Hasto Kristiyanto
Gunung Raung Erupsi, Pelayanan Kereta Api di Daop 9 Jember Berjalan Normal
Dulu Kena PHK, Kini Sudarti Bisa Sejahtera Berkat Pertanian Tembakau
PDIP Ungkap Kondisi Hasto Usai Ditetapkan KPK Jadi Tersangka Kasus Harun Masiku