Gelandang Timnas Indonesia, Muhammad Taufiq memberi isyarat kalau ia tidak akan bertahan bersama Persebaya musim depan. Ini menjadi sinyal positif bagi Persib yang ingin memboyongnya musim depan.
Dualisme Persebaya yang berujung tidak diakuinya klub yang diperkuat Taufiq (Persebaya 1927) oleh PSSI membuat sang gelandang sempat bimbang. Namun, ia rupanya lebih memilih meninggalkan Surabaya dan tidak bergabung bersama Persebaya yang akan berlaga di Indonesia Super League (ISL).
"Daripada di Surabaya, kalau aku pindah ke sebelah (Persebaya ISL), pasti ramai banget. Beban mental aku," ujar Taufiq, Rabu (30/10/13) seperti dikutip laman resmi Persib Bandung.
Taufiq pun sudah bertemu dengan pelatih Persib, Djajang Nurdjaman. Hanya, gelandang mungil ini tak mau membeberkan hasil pertemuan tersebut. "Kasih tahu tidak ya?," jawabnya, sambil tersenyum.
"Maaf, saya belum bisa katakan sekarang dan ingin konsentrasi di Timnas dulu. Nanti kalau sudah fix semuanya, saya pasti kabari," tambah Taufiq. (Def)
Dualisme Persebaya yang berujung tidak diakuinya klub yang diperkuat Taufiq (Persebaya 1927) oleh PSSI membuat sang gelandang sempat bimbang. Namun, ia rupanya lebih memilih meninggalkan Surabaya dan tidak bergabung bersama Persebaya yang akan berlaga di Indonesia Super League (ISL).
"Daripada di Surabaya, kalau aku pindah ke sebelah (Persebaya ISL), pasti ramai banget. Beban mental aku," ujar Taufiq, Rabu (30/10/13) seperti dikutip laman resmi Persib Bandung.
Taufiq pun sudah bertemu dengan pelatih Persib, Djajang Nurdjaman. Hanya, gelandang mungil ini tak mau membeberkan hasil pertemuan tersebut. "Kasih tahu tidak ya?," jawabnya, sambil tersenyum.
"Maaf, saya belum bisa katakan sekarang dan ingin konsentrasi di Timnas dulu. Nanti kalau sudah fix semuanya, saya pasti kabari," tambah Taufiq. (Def)