Cek Fakta: Tidak Benar Penyebaran Uang dalam Video Ini Wasiat Seorang yang Mati karena Covid-19

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19.

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 31 Mar 2021, 21:11 WIB
Diterbitkan 31 Mar 2021, 17:00 WIB
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19

Liputan6.com, Jakarta - Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19. Video tersebut beredar lewat aplikasi percakapan WhatsApp.

Video yang diklaim penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19 dengan durasi 2.32 menit tersebut menampilkan seorang berjaket hitam mengambil sejumlah lembar uang dari kantung, kemudian uang tersebut dilempar ke udara di kawasan pertokoan.

Dalam video seorang tersebut pun bernarasi, berikut transkrip narasinya:

“Today a friend of mine died, he was a rain man and his name is Joe Kosh, he got killed and there was some pieces that remained that he never finished, right here. He was a dude that made good money and got killed for nothing. I am doing this to commemorate him.”

Kemudian pada menit ke 2.08 tayangan tersebut menampilkan seorang mengenakan kaus merah sedang menebar uang ke udara.

Video tersebut diberi keterangan sebagai berikut:

"Infonya ini seorang yang mati kena CoViD berwasiat agar sisa hartanya disebar di Times Square".

Benarkah klaim video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.

 

Simak Video Berikut

Penelusuran Fakta

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19, dengan menangkap layar video sorang mengenakan jaket hitam menyebar uang, dengan menggunakan Yandex dan Google, namun tidak ada situs yanng mengunggah gambar yang identik dengan video tersebut.

Penelusuran dilanjutkan dengan menangkap layar video seorang mengenakan kaus merah sedang nebar uang ke udara, untuk dijadikan penelusuran menggunakan Yandex.

 

 

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19

 

Penelusuran mengarah pada akun Instagram @worldstar, akun terverifikasi tersebut mengunggah video yang identik dengan klaim, pada 4 Mei 2021.

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19

 Unggahan video tersebut diberi keterangan sebagai berikut:

"How much money y’all think he threw?! 🤔👇 @thegod_joekush @officialboosieig #WSHH".

Keterangan video tersebut kemudian dijadikan petunjuk untuk melanjutkan penelusuran menggunakan Google Search dengan kata kunci 'Money shower The God Joe Kush', penelusuran mengarah pada artikel berjudul "Fact Check: Viral money shower video has no link to PM Modi's election victory celebration" yang dimuat situs Indiatoday.in, pada 26 Mei 2019.

Artikel situs Indiatoday.in mengulas tentang video yang identik dengan klaim, faktanya orang yang menyebar uang dalam video tersebut adalah The God Joe Kush rapper Amerika, produser musik dan insinyur. Video hujan uang ini diunggah di halaman Instagram (https://www.instagram.com/thegod_joekush/) pada 16 Mei 2019. Video ini diambil dari sudut yang berbeda. 

Penelusuran dilanjutkan dengan memeriksa akun Isntagram @thegod_joekush, dalam akun tersebut mengunggah video seorang berwajah yang sama dengan seorang berjaket hitam yang menyebar uang.

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19

Unggahan video tersebut diberi keterangan sebagai berikut:

"Surprised My Bratha @traxnyc Where To Next 😂 "

Keterangan video tersebut dijadikan petunjuk untuk melanjutkan penelusuran dengan memeriksa akun Instagram @traxnyc, akun tersebut mengunggah video yang identik dengan klaim.

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19

Video tersebut diberi keterangan sebagai berikut:

"Lost a great friend, great customer one year ago. RIP @thegod_joekush

All I know is he was shot dead somewhere in Detroit, probably over jealousy. He was making good money and was a great dude, now I understand why they say the good die you g.

Would love to get the jewelry to the family. If you are the family pleaseDm @mickytrax so we can get it done."

Keterangan video tersebut dijadikan petunjuk penelusuran meggunakan Google Search dengan kata kunci  'joekush die', penelusuran mengarah pada artikel berjudul "Man Makes Money ‘Rain’ on Streets After His Friend Died and Left it Behind" yang dimuat situs Timesug.com, pada 24 Maret 2021.

Situs tersebut mengunggah foto seorang berjaket hitam dengan memegang sejumlah uang, foto tersebut identik dengan seorang yang mengenakan jaket hitam yang ada di dalam video klaim.

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19

 

Artikel  situs Timesug.com menyebutkan, seorang pria tak dikenal telah menebar uang di jalanan Time Square di New York. Ini semua dilakukan untuk mengenang temannya yang meninggal atas nama Joe Kush, seorang penyanyi yang terbunuh.

Sumber:

https://www.instagram.com/p/BxBogXdneqT/?hl=fr

https://www.indiatoday.in/fact-check/story/fact-check-viral-money-shower-video-has-no-link-to-pm-modi-s-election-victory-celebration-1535225-2019-05-26

https://www.instagram.com/p/Bxhqkhzl7AE/

https://www.instagram.com/p/CMdB3EXpsxR/

https://www.timesug.com/man-makes-money-rain-on-streets-after-his-friend-died-and-left-it-behind/

Kesimpulan

Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, klaim video penyebaran uang wasiat seorang yang mati karena Covid-19 tidak benar.

Penyebar uang dalam video tersebut adalah teman Joe Kush, rapper Amerika yang meninggal terbunuh bukan karena Covid-19. Penyebaran uang dilakukan untuk mengenang Joe Kush yang suka menyebar uang semasa hidupnya.

Banner Cek Fakta: Salah
Banner Cek Fakta: Salah (Liputan6.com/Triyasni)

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia. 

Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu. 

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam  cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya