Tebak Ekspresi Wajah, Jawabannya Ungkap Kepribadianmu

Pilihlah salah satu wajah dari dua gambar yang ada, pilihan tersebut mampu ungkap kepribadianmu.

oleh Liputan6dotcom diperbarui 19 Nov 2018, 17:03 WIB
Diterbitkan 19 Nov 2018, 17:03 WIB
Tes Kepribadian: Pilihan Ekspresi Wajah Mampu Ungkap Kepribadian Anda
Pilihlah salah satu wajah dari dua gambar yang ada, pilihan tersebut mampu ungkap kepribadian Anda.

Liputan6.com, Jakarta - Mata dan otak kita memiliki koneksi yang sangat rumit menurut peneliti. Semua yang kita lihat melewati jutaan fotoreseptor terlebih dahulu sebelum mencapai bagian tubuh kita. Kemudian, otak membaca informasi yang diterima, menafsirkannya, dan memberi kita gagasan tentang apa yang sebenarnya kita lihat.

Ekspresi wajah dan tatapan mata ternyata bisa mengungkap kepribadian seseorang lo. Melansir dari Brightside, Senin (19/11/2018), pilihan ekspresi wajah pada gambar di bawah ini akan mengungkap bagaimana kepribadianmu yang terdalam. Yuk dicek.

 

1. Wajah mana yang menunjukkan ekspresi terkejut?

 

Tes Kepribadian: Pilihan Ekspresi Wajah Mampu Ungkap Kepribadian Anda
Pilihlah salah satu wajah dari dua gambar yang ada, pilihan tersebut mampu ungkap kepribadian Anda.

Jika kamu memilih wajah pertama, kamu merupakan orang yang rendah hati dan sangat mudah bergaul dengan orang lain.

Sedangkan jika memilih wajah kedua, menunjukkan bahwa kamu adalah orang yang sangat terorganisir dan melakukan segala sesuatu secara berurutan atau bertahap.

2. Wajah manakah yang menunjukkan ekspresi bosan?

Tes Kepribadian: Pilihan Ekspresi Wajah Mampu Ungkap Kepribadian Anda
Pilihlah salah satu wajah dari dua gambar yang ada, pilihan tersebut mampu ungkap kepribadian Anda.

Jika kamu memilih wajah pertama, kamu merupakan orang yang sangat tenang dan stabil secara emosional. Sedangkan jika kamu memilih wajah kedua, kamu memiliki harapan yang sangat tinggi untuk dirimu sendiri.

3. Wajah mana yang menunjukkan ekspresi stres?

Tes Kepribadian: Pilihan Ekspresi Wajah Mampu Ungkap Kepribadian Anda
Pilihlah salah satu wajah dari dua gambar yang ada, pilihan tersebut mampu ungkap kepribadian Anda.

Jika memilih wajah pertama, kamu merasa sedikit terlalu banyak bekerja secara emosional, maka lebih baik untuk mengambil waktu istirahat.

Sedangkan jika kamu memilih wajah kedua, kamu merupakan tipikal orang yang tidak suka diatur, fleksibilitas adalah gayamu.

4. Ekspresi mana yang menunjukkan kesedihan?

Tes Kepribadian: Pilihan Ekspresi Wajah Mampu Ungkap Kepribadian Anda
Pilihlah salah satu wajah dari dua gambar yang ada, pilihan tersebut mampu ungkap kepribadian Anda.

Jika kamu memilih wajah pertama, kamu lebih suka menghindari perselisihan dan mengusahakan untuk hidup di dunia yang bebas dari konflik. Sedangkan jika kamu memilih wajah kedua, kamu tahu persis tentang apa yang ingin kamu capai dalam hidupmu.

5. Wajah mana yang menunjukkan ekspresi takut?

Tes Kepribadian: Pilihan Ekspresi Wajah Mampu Ungkap Kepribadian Anda
Pilihlah salah satu wajah dari dua gambar yang ada, pilihan tersebut mampu ungkap kepribadian Anda.

Jika memilih wajah pertama, kamu cenderung khawatir tentang hal-hal yang ada di luar kendalimu. Temukanlah cara untuk sedikit bersantai. Sedangkan jika kamu memilih wajah kedua, kamu adalah seorang yang gila kerja dan perfeksionis.

6. Wajah mana yang menunjukkan ekspresi senang?

Tes Kepribadian: Pilihan Ekspresi Wajah Mampu Ungkap Kepribadian Anda
Pilihlah salah satu wajah dari dua gambar yang ada, pilihan tersebut mampu ungkap kepribadian Anda.

Jika kamu memilih wajah pertama, kamu merupakan orang yang sangat ingin tahu. Hidup bagimu seolah seperti sebuah labirin. Sedangkan jika kamu memilih wajah kedua, kamu merupakan orang yang sangat rasional. kamu suka ketika semuanya didefinisikan dengan jelas dan teratur.

7. Wajah manakah yang mengekpresikan sebuah kekecewaan?

Tes Kepribadian: Pilihan Ekspresi Wajah Mampu Ungkap Kepribadian Anda
Pilihlah salah satu wajah dari dua gambar yang ada, pilihan tersebut mampu ungkap kepribadian Anda.

Jika kamu memilih wajah pertama, kamu selalu berpikir dua kali sebelum bertindak. Sementara, jika kamu memilih wajah kedua, kamu cenderung kurang percaya diri dan sering meminta persetujuan terlebih dahulu dari teman ataupun orang-orang terdekat.

Penulis:

Immanuela Harlita Josephine

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya