4 Anjing Menggemaskan dengan Potongan Bulu Tak Biasa

Uniknya potongan rambut anjing-anjing ini dari lucu sampai terlihat gagah.

oleh Liputan6dotcom diperbarui 19 Des 2019, 10:03 WIB
Diterbitkan 19 Des 2019, 10:03 WIB
anjing lucu
Sumber : boredpanda.com

Liputan6.com, Jakarta - Bukan hanya manusia yang bisa bergaya dengan potongan rambut yang indah dan menawan. melainkan hewan juga. Buat kamu yang memiliki peliharaan di rumah dan hobi mendandani hewan peliharaanmu, beberapa model rambut hewan ini bisa kamu tiru.

Hasil karya Yoriko Hamachiyo ini memperlihatkan perubahan penampilan yang drastis pada anjing-anjing yang sudah terlihat lucu tersebut. Anjing-anjing ini semakin lucu dan menggemaskan setelah bulunya dicukur dan dirapikan sedemikian rupa. Yuk, lihat beberapa potret anjing lucu yang dilansir dari boredpanda.com. 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini :

1. Potongan bulat kaya gini lucu juga, ya

anjing lucu
Sumber : boredpanda.com

Anjing bewarna abu-abu tua ini terlihat bulat karena potongan bulunya. Hal tersebut membuat wajah dari anjing tersebut menjadi terlihat lebih kecil. 

2. Nah kalau ini jadi gemas karena dikepang

anjing lucu
Sumber : boredpanda.com

Dengan gaya rambut dikuncir dan poni yang disasak, anjing tersebut terlihat lebih anggun seperti anak kecil perempuan. Ditambah dengan hiasan di atas kepalanya menambah kesan cantik anjing itu.

3. Potongan tak biasa membuat anjingnya lebih menggemaskan

anjing lucu
Sumber : boredpanda.com

Anjing tersebut terlihat tampan karena rambutnya yang kribo di sisi kanan dan kiri. Gaya tersebut membuat wajahnya terlihat lebih jelas dan imut. Selain itu, baju singlet dengan garis hitam dan putih menambah kesan gagah. 

4. Terlihat menggemaskan kan?

anjing lucu
Sumber : boredpanda.com

Seolah seperti seorang model, anjing tersebut terlihat berlenggok-lenggok memasang gaya yang menarik dan siap dipotret. Bewarna putih dan berambut kribo membuatnya terlihat lucu dan menggemaskan. Dengan kostum ‘sporty’ ia tampak keren.

Nah, bagaimana penampilan anjing-anjing tersebut? Apa kamu juga tertarik untuk membawa hewan peliharaanmu ke salon?

 

Penulis : 

Ulya Kaltsum 

Politeknik Negeri Jakarta

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya