Sinopsis Film Cobweb Tentang Misteri Suara di Balik Dinding Kamar, Sudah Tayang di Bioskop

Dengan bintang-bintang seperti Lizzy Caplan dan Antony Starr yang tergabung dalam proyek tersebut, Cobweb merupakan salah satu film horor yang menjanjikan tahun ini.

oleh Camelia diperbarui 10 Agu 2023, 15:48 WIB
Diterbitkan 10 Agu 2023, 14:00 WIB
Cobweb
foto: IMDB

Liputan6.com, Jakarta Bagi kalian pecinta film horor jangan sampai ketinggalan untuk menonton film horor terbaru yang sudah tayang di bioskop berjudul Cobweb. Film terbaru dari Lionsgate ini sudah tayang di layar kaca bioskop tanah air pada Rabu (9/8/2023) kemarin. Film dengan genre horor thriller ini disutradarai oleh Samuel Bodin dan ditulis Chris Thomas Devlin.

Sebelumnya Samuel Bodin telah menghasilkan berbagai film yang diminati banyak penonton seperti T.A.N.K (2016), Lazy Company (2013), Batman: Ashes to Ashes (2009), dan Marianne (2019).

Dengan bintang-bintang seperti Lizzy Caplan dan Antony Starr yang tergabung dalam proyek tersebut, Cobweb merupakan salah satu film horor yang menjanjikan tahun ini. 

Dilansir dari Collider, Cobweb sendiri berkisah tentang seorang anak laki-laki bernama Peter. Peter adalah anak yang pemalu dan sensitif. Dia memiliki kesulitan untuk mencari teman di sekolah, sebagian karena orang tuanya yang terlalu protektif. 

Meskipun pada awalnya orang tua Peter tidak terlihat terlalu aneh, dinamika keluarga berubah setelah bocah itu mulai mendengar ketukan di dinding kamar tidurnya. Pertama, orang tua Peter mencoba menganggap kebisingan itu sebagai mimpi buruk. Kemudian, ketika mereka tidak bisa lagi menyalahkan imajinasi Peter, mereka marah pada Peter dan menuduhnya berbohong. 

Seiring berlalunya hari, suara di balik dinding kamar Peter mulai berbisik dan meminta bantuannya. Peter pun kemudian yakin bahwa kedua orang tuanya menyembunyikan sesuatu darinya. Lantas siapa dan apa sebenarnya sosok di balik dinding kamar Peter tersebut?

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Daftar Pemain Film Cobweb

Film Cobweb
foto: IMDB

Berikut adalah daftar pemain film Cobweb:

  • Lizzy Caplan sebagai Carol
  • Antony Starr sebagai Mark
  • Cleopatra Coleman sebagai Miss Devine
  • Woody Norman sebagai Peter
  • Luke Busey sebagai Brian
  • Anton Kottas sebagai Timothy
  • Jay Rincon sebagai Kepala Sekolah
  • Steffanie Sampson sebagai Ibu Brian
  • Jivko Mihaylov sebagai Kevin
  • Iliyan Nikolov sebagai Lucious
  • Aleksander Asparuhov sebagai Sean
  • Victoria sebagai Princess
  • Kate Nicholas sebagai Ibu Princess
  • Leah Felicity Bay sebagai Katie D
  • James Robinson sebagai Ryan G

Durasi Film Cobweb

Film Cobweb
foto: IMDB

Di Amerika sendiri film ini sudah tayang sejak 21 Juli 2023 lalu, namun baru tayang di bioskop-bioskop tanah air mulai Rabu (9/8/2023) kemarin. Untuk durasi sendiri film ini berdurasi 1 jam 28 menit. So, bagi kalian pecinta film horor jangan sampai melewatkan film satu ini ya.


Nostalgia Horor Masa Lalu, Ini Sinopsis Film Suzzanna Malam Jumat Kliwon

Poster film Suzzanna Malam Jumat Kliwon. (Foto: Dok. Instagram @lunamaya)
Poster film Suzzanna Malam Jumat Kliwon. (Foto: Dok. Instagram @lunamaya)

Film horor legendaris Suzzanna Malam Jumat Kliwon yang dibintangi aktris Luna Maya mulai tayang di bioskop Indonesia pada Kamis (3/8/23). Di bawah arahan sutradara Guntur Soeharjanto dan produser Sunil Soraya, film yang populer pada tahun 80-an ini kembali menghantui layar lebar.

Film Suzzanna Malam Jumat Kliwon juga digarap oleh Ferry Lesmana dan Tumpal Tampubolon sebagai penulis naskah. Sementara, Luna Maya kembali dipercaya menjadi Suzzanna dalam film ini.

Ia sebelumnya juga memerankan karakter ikonis tersebut dalam Suzzanna: Bernapas dalam Kubur (2018). Selain Luna Maya, Achmad Megantara, Tio Pakusadewo, Sally Marcellina, Taskya Namya, hingga Adi Bing Slamet juga turut bermain perain di film horor legendaris ini.

Sebelum menonton, berikut sinopsis Suzzanna Malam Jumat Kliwon yang dikutip dari berbagai sumber. Dalam film diceritakan Suzzanna bekerja sebagai penulis novel misteri.

Dalam sinopsis Suzzanna Malam Jumat Kliwon cerita dimulai kala Ayu merasa jenuh dan kurang inspirasi saat akan menulis novel terbarunya. Ia meminta bantuan Anton, kekasihnya yang juga seorang psikiater untuk mencari inspirasi.

Mereka pun pergi ke luar kota dan memutuskan untuk tinggal di sebuah permukiman dekat sungai. Ayu memutuskan untuk tinggal di salah satu rumah tak berpenghuni untuk sementara waktu, ia ingin menyelesaikan novel di sana.

Di satu sisi, Ayu juga merasa familiar dengan arsitektur dan desain rumah tersebut. Ayu dan Anton pun meminta izin kepada Pak Tomo, salah seorang yang tinggal di perkampungan terdekat.

Selengkapnya...

infografis journal
infografis journal Fakta Film Horor Digemari Masyarakat Indonesia. (Liputan6.com/Abdillah).  
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya