Bagaimana Cara agar Wajah Tampak Segar?

Bagaimana cara agar wajah tampak segar? Ini jawabannya.

oleh Jazaul Aufa diperbarui 21 Mei 2015, 13:35 WIB
Diterbitkan 21 Mei 2015, 13:35 WIB
Seperti Apa Standar Kecantikan Wanita dari Zaman ke Zaman?
Bagaimana Cara Agar Wajah Tampak Segar?... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Salah satu impian kaum hawa adalah memiliki wajah segar. Ketika wajah terlihat segar, penampilan pun akan semakin terlihat sehat dan mudah menarik perhatian. Untuk mendapatkannya pun bukan hal yang mustahil.

Meski bukan hal yang mustahil, wajah segar tidak bisa didapat secara cuma-cuma tanpa perjuangan. Rutin membersihkan wajah tidak cukup membuat wajah tampak segar. Berbagai masalah seperti kotoran yang menempel, komedo, pori-pori besar, hingga jerawat bisa saja muncul.

Lantas, bagaimana cara agar wajah tampak segar? Lakukan langkah yang dilansir dari laman Boldsky, Kamis (21/5/2015), berikut ini: (auf/ret)

Cara 1-3

1. Jauhkan dari kotoran

Jauhkan wajah dari kotoran dengan membersihkan wajah setidaknya dua kali dalam sehari.

2. Scrub

Singkirkan kulit mati dengan melakukan scrub sesekali. Lakukan pengelupasan dengan bahan yang lembut, seperti ekstrak buah.

3. Pelembab

Pelembab sangat dibutuhkan untuk menjaga kesegaran kulit wajah, tetapi bagi si pemilik kulit berminyak sebaiknya gunakan pelembab tanpa minyak.

Cara 4-7

4. Proteksi

Tak hanya ingin wajah tampak segar, tetapi juga terlihat lebih muda? Lindungi kulit dengan tabir surya untuk mendapatkannya.

5. Cepat sembuhkan

Sesudah bermain di bawah terik matahari dan kulit terbakar, coba segera gunakan gel lidah buaya atau es untuk melembutkan kulit.

6. Nutrisi

Makanan bergizi dan menggunakan masker yang rutin tentu dapat memberikan efek wajah terlihat lebih segar.

7. Manjakan

Coba manjakan kulit wajah dengan melakukan steaming atau penguapan, bisa juga dengan memberikan beberapa pijatan atau totok wajah ke salon.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya