Arloji Fitur Sentuh Pertama di Dunia dari Tissot

Brand jam mewah asal Swiss, Tissot merilis produk T-Touch Lady Solar dengan memadukan teknologi canggih dan desain elegan

oleh Firman Fernando Silaban diperbarui 12 Jan 2016, 11:00 WIB
Diterbitkan 12 Jan 2016, 11:00 WIB
Tissot, T-Touch Lady Solar
Tissot, T-Touch Lady Solar

Liputan6.com, Jakarta Brand jam mewah asal Swiss, Tissot merilis produk terbaru mereka yang ramah lingkungan karena menggunakan teknologi sistem solar atau tenaga matahari dengan fitur sentuh. Tissot mengklaim bahwa peluncuran produk tersebut adalah yang pertama di dunia.

Seperti dilansir dari rilis yang diterima oleh Liputan6.com pada Senin (11/1), lewat produk terbarunya, Tissot memprediksi kaum wanita yang peduli akan ekologi dan dipadupadankan dengan keanggunan akan jatuh cinta pada produk ini. Produk yang diberi nama T-Touch Lady Solar ini tidak memiliki tombol fisik pada kokpitnya, tetapi hanya dengan menyentuhnya saja arloji sudah dapat dilakukan pengaturan.

Tissot, T-Touch Lady Solar

Teknologi fitur sentuh pada arloji tersebut dilindungi oleh lapisan anti-gores dan anti-refleksi dengan bahan dasar dari kristal safir. Selain itu, mengantisipasi terganggunya sistem canggihnya, arloji terbaru Tissot tersebut menggunakan bahan anti-magnet.

Arloji ini telah berhasil mengemas teknologi canggih dalam balutan desain mewah dan stylish, serta dimensi yang indah. Beberapa fitur canggih yang dibenamkan pada arloji tersebut, seperti altimeter, kompas, chronograph, timer, dan ramalan cuaca.

Kesan mewah didapatkan dari ornamen berlian terbaik top wesselton dan bentuk elegan yang membuat pemakainya merasa nyaman sekaligus memilikin nilai estetika. Menurut rilis, arloji ini dibandrol dengan harga antara Rp 12-18 juta.

Teknologi tersebut juga didukung dengan sumber daya yang ramah lingkungan, yaitu sistem solar atau tenaga matahari. Panel surya terletak tersembunyi dibelakang layar sehingga tampilannya tidak mengganggu aspek estetik.

 

** Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini 
** Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya