Liputan6.com, Jakarta Miss Big Indonesia 2014, Jelita Clarisa Ramlan (28) memiliki berat badan jauh dari kata ideal seorang wanita, yaitu 125 kilogram. Meski begitu, tak pernah sekali pun Jelita mempermasalahkan berat badannya, karena ia begitu menyukainya. Sebab, kondisi ini tidak membuatnya menjadi sosok wanita yang insecure (ketakutan)
"Insecure dalam artian, kalau cewek yang badannya kurus, ketika ngaca akan merasa panik saat lengannya terlihat gede. Kalau aku, semuanya kan gede dan tidak pernah mikirin. Perut dan paha memang sudah seperti ini," kata Jelita saat bertandang ke Redaksi Health Liputan6.com, SCTV Tower, Senayan City, Jakarta, Rabu (16/7/2014)
Adik kandung artis peran, Olla Ramlan mengaku, merasa senang dan nyaman dengan kondisinya saat ini. "Nyaman dan happy-happy saja, tuh," kata Jelita sembari tertawa.
Lanjut Jelita, sewaktu kecil berat badannya tergolong kecil. Tapi, begitu memasuki masa-masa Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan mendapatkan bahwa dirinya menstruasi, hasrat untuk selalu makan tak terbendung lagi.
"Tidak ada pemicu yang membuatku jadi suka makan. Memang dari dulu, tidak bisa nahan nafsu makan. Makan sih, normal-normal saja," kata Jelita.
Jika Jelita sewaktu kecil memiliki berat badan normal, berbeda dengan Runner Up Miss Big Indonesia 2014, Deliza Magdalia Faruwu. Perempuan 28 tahun mengaku, berat badannya tak pernah kecil dari dulu.
"Keluarga saya memang gede-gede," kata dia.
Walaupun di sekolah Deliza tergolong siswi terbesar, bullying atau intimidasi dari teman-temannya tak pernah ia rasakan. Bahkan, Deliza sempat mengikuti ajang kompetisi dance dan pernah menjajal keahlian sebagai mayoret (pemimpin Marching Band).
"Dari SD sampai SMP, saya tergolong cewek paling gede, tidak seideal berat anak seumuran saya. Tapi, saya tidak pernah dibully. Aman-aman saja," kata Deliza.
Miss Big Indonesia Tetap Nyaman dengan Badan Gede
ebab, kondisi ini tidak membuatnya menjadi sosok wanita yang insecure (ketakutan)
diperbarui 16 Jul 2014, 17:00 WIBDiterbitkan 16 Jul 2014, 17:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Bakwan Sayur Renyah dan Gurih: Panduan Lengkap
Apakah Gula Aren Aman untuk Diabetes? Berikut Ulasannya
Hasil BRI Liga 1 Persita Tangerang vs PSIS Semarang: Petik 3 Poin, Pendekar Cisadane Tembus 4 Besar
Profil Dimansyah Laitupa, Musisi yang Melamar Salma Salsabil
Shin Tae Yong Masih di Indonesia karena Punya Golden Visa, Apa Saja Keuntungannya?
Memahami Kepribadian Warna Hitam: Karakteristik Unik dan Mendalam
Cara Mendapatkan Kode Promo TikTok Shop 2025, Tips dan Trik Jitu
Jelang 100 Hari Pemerintahan Presiden Prabowo, PDIP Soroti Kurangnya Publikasi Program Strategis Nasional
VIDEO: Patrick Kluivert Sudah di Indonesia, Shin Tae-yong Ucap Salam Perpisahan
Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Pakai Peci Hitam dan Pamer Jersey Merah
Cara Patrick Kluivert Menangkan Hati Suporter Timnas Indonesia, Singgung Shin Tae-yong
5 Potret Wulan Guritno Main Tenis, Rahasia Tampil Bugar dan Miliki Body Goals