6 Hal Tak Terduga Penyebab Bau Mulut

Pada umumnya bau mulut disebabkan karena peradangan pada gusi atau gingivitis. Namun ada lima hal lain yang bisa sebabkan bau mulut.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 07 Jul 2016, 06:00 WIB
Diterbitkan 07 Jul 2016, 06:00 WIB
Ini Cara Tepat Cek Bau Mulut
(Foto: comfortdentalcenter.com)

Liputan6.com, New York- Lelaki tampan atau wanita cantik bisa langsung berkurang keindahannya bila bau mulut. Penyebab bau tak sedap dari mulut seseorang bukan sekadar kurang tepat menggosok gigi ataupun mengonsumsi makanan tertentu.

Menurut dokter Tina Giannacopoulos, pada umumnya bau mulut disebabkan karena peradangan pada gusi atau gingivitis. Hal ini biasanya ditandai dengan pendarahan ataupun radang pada gusi.

Jika bukan karena gingivitis, bisa jadi ada tujuh penyebab bau mulut lainnya seperti dikutip laman Men's Health, Kamis (7/7/2016).

1. Sedang mengonsumsi obat tertentu
"Mengonsumsi obat untuk tekanan darah tinggi, antidepresan, antihistamin dapat memiliki efek samping yakni mulut kering. Hal ini menyebabkan bau mulut karena mulut kurang air liur," tutur dokter Tina.

Kehadiran air liur membuat mulut lembap, menetralkan asam, serta membilas mulut dari sel yang sudah mati. Jika air liur kurang membuat partikel, sisa makanan, dan bakteri menumpuk yang menyebabkan bau mulut.

Bila Anda sedang mengonsumsi obat-obat tersebut ada baiknya minum banyak air seperti disarankan dokter Tina.

2. Lapar
Saat menahan lapar dan haus selama belasan jam membuat aroma mulut jadi tidak sedap. Tanpa adanya makanan yang masuk ke mulut membuat mulut jadi kering.

3. Infeksi mulut
Ketika aroma yang dikeluarkan mulut mirip dengan belerang itu artinya ada infeksi pada mulut. Ada baiknya mengecek kondisi kesehatan mulut ke dokter gigi. 

4. Salah cara menggosok gigi
Sebagian besar kita memiliki cara yang kurang tepat dalam menggosok gigi, hal ini lama kelamaan membuat sisa-sisa makanan menumpuk. "Partikel makanan yang tertimbun di gigi mempercepat pertumbuhan bakteri dan menyebabkan peradangaan. Hal ini memicu bau mulut," kata Tina.

5. Mengabaikan kebersihan lidah
"Bakteri tumbuh subur di seluruh mulut, termasuk di lidah," kata dokter Tina. Oleh karena itu dokter Tina menyarankan untuk tidak lupa membersihkan lidah saat menggosok gigi.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya