BNPB Berikan Penghargaan Kolaborasi Pentahelix Penanggulangan Bencana pada 5 Kategori, Siapa Saja?

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) berikan penghargaan kepada 5 kategori atas kolaborasi pentahelix yang telah dilakukan selama penanganan pandemi COVID-19.

oleh Ade Nasihudin Al Ansori diperbarui 10 Mar 2021, 18:08 WIB
Diterbitkan 10 Mar 2021, 18:08 WIB
Doni Monardo
Kepala BNPB Doni Monardo (Badan Nasional Penanggulangan Bencana/BNPB)

Liputan6.com, Jakarta - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) berikan penghargaan kepada 5 kategori mitra atas kolaborasi pentahelix yang telah dilakukan selama penanganan pandemi COVID-19.

Kelima kategori mitra BNPB itu adalah pemerintah daerah, media, dunia usaha, masyarakat, dan perguruan tinggi. Masing-masing kategori harus memiliki kriteria khusus sebagai pertimbangan penilaian. Berbagai pihak di luar BNPB pun berkontribusi untuk melakukan penilaian tersebut.

28 pemerintah provinsi, kabupaten/kota yang menerima penghargaan BNPB untuk kategori pemerintah daerah yakni:

-Provinsi Nusa Tenggara Timur

-Jawa Barat

-Kepulauan Bangka Belitung

-Jawa Tengah

-DKI Jakarta

-Kalimantan Selatan

-Aceh

-Papua Barat

-Sulawesi Utara

-Sumatera Barat

-Sulawesi Tengah

-Maluku

-Maluku Utara

-Papua

Sedang, kabupaten yang menerima penghargaan adalah Kabupaten Aceh Besar, Bekasi, Banjar, Tanah Laut, Maluku Tenggara, Tabanan, dan Bantul.

Kemudian, kota yang mendapatkan penghargaan BNPB pada 10 Maret 2021 ini adalah Kota Ambon, Bontang, Cilegon, Kupang, Sorong, Tidore Kepulauan, dan Kota Padang.

Ajang ini dihadiri langsung oleh Kepala BNPB Letnan Jenderal TNI Doni Monardo yang juga memberikan penghargaan berbentuk sertifikat berfigura kepada setiap perwakilan pemerintah daerah.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

 

**Ibadah Ramadan makin khusyuk dengan ayat-ayat ini.

Simak Video Berikut Ini

Kategori Lembaga Usaha

BNPB juga memberikan penghargaan kepada 9 lembaga usaha dalam kategori lembaga usaha. Kesembilan lembaga usaha ini dipilih berdasarkan keaktifan dan konsistensi dalam berkontribusi menangani bencana.

Lembaga-lembaga usaha tersebut di antaranya Garuda Indonesia, Bank Danamon, Bank Rakyat Indonesia, Bank Negara Indonesia, dan PT Aplikasi Karya Anak Bangsa.

Kategori Lembaga dan Perseorangan

Dalam kategori lembaga atau organisasi masyarakat BNPB memberikan penghargaan pada:

-Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI)

-LPBI NU

-UNICEF

-BAZNAS

-Human Initiative

-Ikatan Alumni Universitas Indonesia (ILUNI UI)

-World Food Programme

-Palang Merah Indonesia (PMI)

-Mer-C Indonesia

Sedang, bagi perseoragan penerima penghargaan BNPB adalah Ahmad L Maliki seorang pegiat terumbu karang di Kota Palu. Selain Ahmad, ada pula Dede Nurjaman sebagai pemulasara jenazah COVID-19 di RSdc Wisma Atlet. Ada pula Sri Mulyati sebagai pengemudi ambulans COVID-19 di RSDC Wisma Atlet, Jakarta.

Kategori Perguruan Tinggi

Penghargaan juga turut diberikan kepada perguruan tinggi atas itensitas, konsistensi, dan inovasi dalam penanggulangan bencana.

Perguruan tinggi tersebut adalah:

-Institut Pertanian Bogor (IPB)

-Universitas Indonesia (UI)

-Universitas Gadjah Mada (UGM)

-Universitas Tadulako, Palu

Kategori Media

Terakhir, dalam kategori media penghargaan diberikan kepada 200 media baik cetak, radio, daring, dan teve di antaranya:

-Kompas

-Metro TV

-Harian Jogja

-Lombok TV

-MNC Trijaya

-Detik.com

-RRI

Infografis Kunci Hadapi COVID-19 dengan Iman, Aman dan Imun

Infografis Kunci Hadapi Covid-19 dengan Iman, Aman dan Imun. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Kunci Hadapi Covid-19 dengan Iman, Aman dan Imun. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya