Positivity Rate COVID-19 di New York Capai 0,52 Persen Berkat Vaksin

Vaksin membantu warga New York memerangi COVID-19 yang disebabkan Virus Corona

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 07 Jun 2021, 07:00 WIB
Diterbitkan 07 Jun 2021, 07:00 WIB
FOTO: Amerika Serikat Mulai Vaksinasi Virus Corona COVID-19
Petugas kesehatan mempersiapkan pemberian vaksin COVID-19 di Long Island Jewish Medical Center, New York, AS, 14 Desember 2020. AS mulai memberikan vaksin COVID-19 pertamanya pada Senin (14/12), dengan dosis pertama disuntikkan kepada para petugas kesehatan dan staf panti wreda. (Xinhua/Wang Ying)... Selengkapnya

Liputan6.com, New York City - Gubernur New York City, Andrew Cuomo, mengumumkan bahwa positivity rate COVID-19 di seluruh negara bagian capai titik terendah pada Minggu, 6 Juni 2021, waktu setempat.

Andrew, mengatakan, rata-rata positivity rate selama tujuh hari adalah 0,52 persen. Menurut dia, tingkat positif COVID-19 terus menurun selama 62 hari berturut-turut.

"Dengan cuaca hangat yang menghiasi seluruh negara bagian, sungguh luar biasa melihat warga New York memastikan angka COVID-19 turun ke rekor terendah baru ini," kata Andrew Cuomo dikutip dari situs berita ABC 7 Ny pada Senin, 7 Juni 2021.

Lebih lanjut dia, mengatakan, memeroleh vaksin membantu warga di New York bisa bertemu dengan teman-teman yang sejak setahun tidak bisa ditemui, pergi menyaksikan pertandingan tim favorit, atau sekadar menonton film di bioskop.

"Manfaatkan musim panas Anda sebaik-baiknya, dan ganti waktu yang hilang dengan orang-orang terkasih," Andrew menekankan.

Jumlah kasus baru positif COVID-19 di seluruh negara bagian di bawah 1.000 untuk hari ke-10 berturut-turut, dengan 13 kematian akibat Virus Corona.

 

Simak Video Berikut Ini

Diizinkan Penyaksikan Pertandingan

FOTO: Amerika Serikat Mulai Vaksinasi Virus Corona COVID-19
Stephanie Cal (kiri), perawat di Long Island Jewish Medical Center, menerima suntikan vaksin COVID-19 di New York, AS, 14 Desember 2020. AS mulai memberikan vaksin COVID-19 pertamanya pada (14/12) dengan dosis pertama disuntikkan kepada para petugas kesehatan dan staf panti wreda. (Xinhua/Wang Ying)... Selengkapnya

Pada Rabu, 2 Juni 2021, seperti dikutip dari situs Governor Ny Gov, Andrew mengizinkan Citi Field memerluas kapasitasnya hingga 90 persen bagi warga yang sudah divaksinasi untuk menyaksikan pertandingan New York Mets.

Ini akan memungkinkan lebih dari 32.000 orang dapat menghadiri pertandingan tersebut.

"Lebih dari separuh penduduk New York telah menerima setidaknya satu dosis vaksin COVID-19. Memikirkan titik ini pada tahun lalu, vaksin adalah mimpi di cakrawala sangat mengejutkan. Saya bangga memimpin orang-orang di negara bagian ini yang telah membawa kita ke tempat kita sekarang," kata Andrew.

"Warga New York tangguh dan bersama-sama kita telah saling membantu melalui pandemi ini dan kita semakin dekat untuk muncul ke keadaan yang lebih baik, lebih aman, dan ditata ulang. Mereka yang belum menerima vaksin harus memanfaatkan program yang sedang berlangsung dan melakukannya untuk kebaikan yang lebih besar dari New York," Andrew menekankan.

Infografis Syarat Lansia, Komorbid hingga Ibu Menyusui Disuntik Vaksin COVID-19

Infografis Syarat Lansia, Komorbid hingga Ibu Menyusui Disuntik Vaksin Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Syarat Lansia, Komorbid hingga Ibu Menyusui Disuntik Vaksin Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya