Pria Bisa Orgasme dalam 5 Menit, Kalau Wanita 20 Menit

Pria dan wanita akan mengalami orgasme saat melakukan hubungan intim. Namun, wanita membutuhkan waktu yang lama untuk mencapai orgasme.

oleh Melly Febrida diperbarui 28 Sep 2013, 15:00 WIB
Diterbitkan 28 Sep 2013, 15:00 WIB
orgasme-pasangan-130916b.jpg
Sejumlah wanita ada yang bisa mengalami orgasme berkali-kali (multiple Orgasme) jika menginginkannya. Bagi wanita, mencapai orgasme melibatkan sensasi seperti kegembiraan perlahan-lahan sampai mencapai titik tertentu.

Denyut kenikmatan yang pria rasakan setelah ejakulasi mirip dengan perasaan wanita yang mencapai orgasme. Untuk itu, pria perlu tahu tiga hal tentang orgasme wanita seperti dikutip askdanandjennifer, Sabtu (28/9/2013).

1. Waktu Orgasme

Pria dalam dua sampai lima menit dengan stimulasi langsung bisa mengalami orgasme. Sementara wanita membutuhkan waktu sekitar 20 menit dengan stimulasi langsung.

Dari informasi tersebut, pria harus belajar bersabar, cobalah menunda kesenangan Anda dan mendahulukan pasangan wanita Anda.

Hal ini terutama berlaku pada wanita yang memiliki masalah memproduksi pelumasan alami.

2. Perempuan mengalami pengalaman seperti blue balls

Seperti diketahui 'blue balls' merupakan kondisi ketika testikel pria sakit sesudah terangsang, tetapi tidak merasakan orgasme. Dan ternyata juga mengalaminya.

Begitu wanita merasa terangsang, klitorisnya penuh dengan darah. Jika tak dilepas melalui orgasme, dia akan mengalami ketidaknyamanan sama yang pria rasakan di penisnya setelah ketegangan seksual tak bisa dilepas.

3. Manfaat kesehatan

Wanita memerlukan alasan lain agar merasakan orgasme, selain membuat Anda merasakan kenikmatan. Jangan lupa, selain memberikan kepuasan, orgasme juga memberikan manfaat kesehatan termasuk kurang sensitif terhadap rasa sakit, meringankan kram menstruasi di dalam dan juga meredakan stres.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya