7 Aplikasi Nyeleneh di Play Store, dari Palu Digital Hingga Pemencet Jerawat

Meski terdengar aneh, namun aplikasi ini dapat kamu temukan di Play Store.

oleh Anugerah Ayu Sendari diperbarui 15 Apr 2019, 18:10 WIB
Diterbitkan 15 Apr 2019, 18:10 WIB
Aplikasi Nyeleneh di Play Store
Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Play Store)

Liputan6.com, Jakarta Android merupakan salah satu sistem operasi smartphone terbesar yang telah digunakan jutaan pengguna di seluruh dunia. Sistem operasi ini memberikan berbagai kemudahan bagi para penggunanya. Tampilan serta fitur-fitur menarik membuat Android makin di gandrungi.

Play Store merupakan fitur andalan yang dimiliki Android. Dengan Play Store kamu bisa menginstal aplikasi apapun sesuai kebutuhanmu. Mulai dari gim, buku, aplikasi olahraga, memasak, fashion, makeup, dan banyak lagi semua dapat kamu temukan di Play Store.

Sebagian aplikasi di Play Store memiliki beberapa tujuan. Namun, kamu juga dapat menemukan aplikasi-aplikasi nyeleneh dan aneh yang sulit kamu definisikan apa tujuannya. Aplikasi-aplikasi ini terbilang aneh namun nyata dapat kamu temukan di Play Store.

Berikut 7 aplikasi nyeleneh di Play Store yang berhasil Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber Senin(15/4/2019). Kamu bisa menginstalnya sendiri secara gratis untuk mengetahui seberapa aneh aplikasi tersebut.

Nothing

Aplikasi Nyeleneh di Play Store
Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Beebom)

Sama seperti namanya, aplikasi ini tidak melakukan apapun. Ketika kamu menginstal dan membukanya kamu akan mendapati layar putih dengan tulisan ditengahnya 'nothing'. Tidak ada tombol, tidak ada menu, dan tidak ada cara untuk berinteraksi dengan aplikasi. Benar-benar nothing.

Meski 'nothing' dan tidak ada aktivitas apapun yang dapat dilakukan dengan aplikasi ini. Nothing rupanya telah diunduh lebih dari 90 ribu pengguna Android. Ulasannya pun cukup bagus dari para penggunanya hingga mendapatkan bintang 4.

Hold On

Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Beebom)
Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Beebom)

Tak seperti Nothing yang tak melakukan aktivitas apapun, aplikasi satu ini setidaknya membuatmu melakukan sesuatu padanya. Aplikasi Hold On memungkinkan kamu menguji tingkat kesabaran dan kegabutanmu.

Disini kamu akan diminta untuk menyentuh kotak berwarna ungu dan aplikasi akan memulai timer yang mencatat waktu seberapa lama kamu mampu menyentuh kotak tersebut. Lihat berapa kamu bisa terus meletakkan jarimu di layar smartphone.

Hammer

Aplikasi Nyeleneh di Play Store
Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Play Store)

Hammer merupakan gim sederhana yang memungkinkan kamu melakukan aktivitas layaknya menggunakan palu namun secara digital. Setelah menginstalnya di Androidmu kamu dapat melakukan simulasi palu di smartphone dengan mengetuk layar dengan gambar palu didalamnya.

Kamu juga bisa membenturkan smartphonemu ke permukaan tertentu seperti tangan atau kasur untuk mengetahui seberapa kuat palumu. Namun, jangan coba-coba membenturkannya ke benda keras, ya. Bisa-bisa smartphonemu yang akan dihancurkan oleh palu digital itu. Pengembang dari Hammer digital ini juga mengeluarkan aplikasi simulator serupa seperti tikus, gergaji mesin, pistol, cicak dan masih banyak lagi.

Virtual cigarette

Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Play Store)
Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Play Store)

Mirip seperti Hammer, Virtual cigarette adalah aplikasi simulator untuk merokok. Jika kamu atau temanmu mencoba untuk berhenti merokok, mungkin aplikasi ini cocok untukmu. Disini kamu bisa merasakan merokok secara digital dan sudah pasti sangat sehat.

Kamu bisa membuka dan mengambil sebatang rokok dari aplikasi ini. Nyalakan rokok dan mulai merokok dengan aplikasi ini. Kamu perlu meniup mikrofon smartphonemu untuk menyalakan dan mengeluarkan efek asap di smartphonemu.

Pimple Popper

Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Beebom)
Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Beebom)

Seperti namanya, aplikasi ini memungkinkan kamu memunculkan jerawat virtual dan memencetnya. Jika kamu suka memencet jerawat di wajahmu namun tak ingin berdampak buruk bagi kulitmu, inilah kesempatanmu untuk melampiaskannya.

Aplikasi ini memiliki petunjuk untuk mengajarkanmu bagaimana cara meletuskan berbagai jenis jerawat seperti komedo. Kamu pun bisa memencet jerawat di aplikasi tersebut sesukamu.

There is No Game

Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Beebom)
Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Beebom)

Aplikasi ini mirip dengan aplikasi Nothing. Secara harfiah tidak ada yang bisa dimainkan di aplikasi ini, bahkan layar loading mengatakan, "No Loading" dalam waktu yang lama. Aplikasi ini adalah gim terbaik yang tersedia untuk orang-orang yang benar-benar membenci gim.

Bila loading telah selesai kamu akan dapat mendengar narator yang menjelaskan bahwa aplikasi ini tidak bisa dimainkan sama sekali. Cukup lucu dan membosankan pada saat bersamaan. Kamu bisa menjadikan aplikasi ini sebagai bahan prank untuk temanmu.

Weird Guys

Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Beebom)
Aplikasi Nyeleneh di Play Store (sumber: Beebom)

Weird Guys sejujurnya adalah gim yang cukup aneh dan memiliki banyak orang aneh yang berbeda. Weird Guys adalah permainan time-pass yang menyenangkan yang dapat kamu nikmati setiap kali memiliki waktu luang dan tidak memiliki apa pun untuk dilakukan.

Premis gim ini adalah bahwa orang-orang aneh tertarik oleh bunga dan untuk menarik orang-orang aneh ada bunga yang menggantung di atas platform di tengah layar. Bunga itu menarik orang-orang aneh dan kamu harus menekan mereka untuk mencegah mereka mendapatkan bunga. Semua pria aneh memiliki deskripsi aneh yang dapat kamu baca dari koleksimu.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya