3 Fakta Kebakaran Masjid Al Aqsa Yerusalem, Bersamaan dengan Katedral Notre Dame Paris

Kebakaran Masjid Al Aqsa juga terjadi pada Senin (15/4/2019) malam waktu setempat.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 16 Apr 2019, 12:10 WIB
Diterbitkan 16 Apr 2019, 12:10 WIB
Isra Miraj: 8 Fakta yang Kamu Tidak Tahu Tentang Masjid Al-Aqsa
Masjid Al-Aqsa, Yerusalem dipercaya sebagai tempat Rasulullah naik ke surga dalam peristiwa Isra Mi'raj.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Ketika katedral Notre Dame di Paris, Perancis dilalap api, kebakaran juga terjadi di kompleks Masjid Al Aqsa, Yerusalem. Insiden kebakaran di Masjid Al Aqsa ini juga terjadi pada Senin (15/4/2019) malam waktu setempat.

Kebakaran Masjid Al Aqsa ini terjadi di kamar penjaga di luar atap ruang salat Marwani. Bahkan video kebakaran Masjid Al Aqsa ini tersebar di media sosial Twitter. Api pertama kali terlihat muncul di ruang salat marwani. Tentu saja kebakaran yang terjadi di Masjid Al Aqsa ini pun cukup menggemparkan. Namun, seorang penjaga masjid mengatakan bahwa api berhasil dipadamkan.

Dilansir Liputan6.com dari Newsweek, Selasa (16/4/2019) berita mengenai kebakaran dari Masjid Al Aqsa sendiri memang tak terlalu diekspos oleh banyak media. Meskipun begitu, kebakaran dari Masjid Al Aqsa sendiri cukup disayangkan. Berikut fakta mengenai kebakaran Masjid Al Aqsa yang terjadi di ruang salat Marwani.

Fakta kebakaran Masjid Al-Aqsa

1. Terjadi saat pergantian penjagaan

Kebakaran yang melanda Masjid Al Aqsa ini diperkirakan terjadi saat adanya pergantian jadwal jaga dari petugas. Kebakaran ini terjadi pada Senin (15/4/2019) malam antara pukul 19.15 dan 19.30 waktu setempat. Kebakaran yang terjadi di area masjid yang diperkirakan berusia lebih dari 2 ribu tahun itu berhasil dipadamkan oleh pemadam kebakaran departemen Wakaf Islam.

2. Kebakaran terjadi bersamaan dengan Katedral Notre Dame di Paris

Kebakaran yang terjadi di Masjdi Al-Aqsa ini terjadi disaat yang hampir bersamaan dengan kebakaran pada Gereja Katedral Notre Dame Paris. Bahkan di salah satu gereja di Yerusalem sendiri sedang mengadakan doa bersama atas kebakaran yang melanda Katedral Notre Dame di Paris tersebut.

Fakta kebakaran Masjid Al-Aqsa

Masjid Al-Aqsa
Masjid Al-Aqsa (Dok.Istimewa/Komarudin)... Selengkapnya

3. Penyebab kebakaran belum diketahui pasti

Penyebab dari kebakaran di ruang salat Masjid Al Aqsa sendiri masih belum diketahui dengan pasti penyebabnya. Bahkan pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan atas kejadian tersebut. Namun Direktur Jenderal Departemen Wakaf Yerusalem dan Departemen Urusan Masjid Al Aqsa mengatakan pada TV Jordan Al-Mamlaka, mereka menerima informasi jika penyebab kebakaran terjadi di halaman masjid. Selain itu, ada pula informasi jika kebakaran tersebut disebabkan oleh anak-anak yang ada di sekitar area tersebut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya