Liputan6.com, Jakarta Mengalami masa-masa jatuh cinta dan kasmaran memang menyenangkan. Apalagi jika kamu baru saja resmi memiliki seorang kekasih. Tentu saja akan sering menjalin komunikasi dan juga sering bertemu. Bahkan mungkin ada saatnya kamu menjadi seorang bucin atau budak cinta. Yaitu seseorang yang selalu menjadi budak pada kisah percintaannya.
Baca Juga
Advertisement
Namun kebanyakan yang menjadi bucin dalam sebuah hubungan ialah kaum lelaki. Meski begitu, tak sedikit pula para wanita yang menjadi bucin loh. Salah seorang netizen pun berbagi curhatan mengenai saat-saat menjadi bucin di akun Twitter @bayu_joo.
Dirangkum Liputan6.com dari akun @bayu_joo, Rabu (17/4/2019) curhatan netizen saat pernah menjadi budak cinta ini tentu bisa bikin kamu senyum sendiri. Mungkin juga beberapa dari kamu pernah merasakan hal yang sama saat menjadi budak cinta atau bucin ini.
Bahkan beberapa netizen lainnya pun memberi komentar mengenai curhatan mereka saat menjadi bucin. Berikut ini beberapa curhatan netizen saat pernah menjadi bucin yang bisa bikin kamu senyum-senyum sendiri.