Liputan6.com, Jakarta Siapa sih yang tidak tahu sinetron Ganteng Ganteng Serigala (GGS)? Sinetron populer SCTV yang tayang perdana di layar kaca televisi pada 21 April 2014. Saking populernya sinetron GGS, sampai membuat sinetron ini memiliki jumlah tayangan sebanyak 471.
Baca Juga
Sinetron dengan soundtrack Utopia - Mencintaimu Sampai Mati ini dibintangi banyak pesinteron tampan dan cantik. Seperti vampire dari keluarga Agra. Vampire keluarga Agra dibintangi oleh Rudi Kawilarang, Dicky Prasetya, Aliando Syarief, Dahlia Poland, Michelle Joan, dan Kevin Julio.
Advertisement
Pemeran vampire-vampire tersebut pada 6 tahun yang lalu sukses membuat geregetan para pecinta sinetron. Terlebih, saat pemeran Digo dan yang lain menggigit para manusia lain seperti Sisi dan Nayla si pemilik darah suci. Keseruan sinetron GGS ini membuat banyak orang terkesan dengan jalan ceritanya.
Kini para pemeran vampire keluarga Agra semakin keren saja di kehidupan nyata. Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, beda penampilan pemeran vampire keluarga Agra di sinetron Ganteng Ganteng Serigala, Rabu (13/5/2020).
1. Pemeran Digo, Aliando Syarief kini semakin keren saja dengan menjadi aktor hits Tanah Air.
Advertisement
2. Kevin Julio, pemeran Tristan semakin terlihat tampan. Ia menjadi aktor ternama dengan sudah membintangi 14 judul film.
3. Michelle Joan, pemeran Liora juga semakin cantik. Tak hanya berakting, pada tahun kemarin ia juga bernyanyi dengan mengeluarkan single berjudul Arah Yang Berbeda.
Advertisement
4. Pemeran Thea, Dahlia Poland kini sedang menikmati kehidupannya menjadi ibu dari dua anak. Saat ini, ia juga sedang mengandung anak ketiga.
5. Dicky Prasetya, pemeran Yasha semakin terlihat menawan saja penampilannya. Ia masih aktif di boyband SM*SH dan menjadi seorang YouTuber.
Advertisement