Potret Lawas 7 Penyanyi Cantik di Awal Karier, Bikin Pangling

Gaya rambut dan makeupnya beda banget.

oleh Dyah Mulyaningtyas diperbarui 23 Jun 2020, 10:25 WIB
Diterbitkan 23 Jun 2020, 10:25 WIB
Potret Lawas 7 Penyanyi Cantik di Awal Karier, Bikin Pangling
Potret Lawas 7 Penyanyi Cantik di Awal Karier, Bikin Pangling (Sumber: Instagram/bclsinclair)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Dunia industri musik Tanah Air diwarnai oleh para penyanyi berbakat dengan suara yang indah. Selain berbakat, para penyanyi tersebut juga memiliki paras dan penampilan yang menawan. Apalagi para penyanyi wanitanya yang cantik dan memesona.

Namun siapa sangka, sederet penyanyi wanita tersebut mengalami berbagai perubahan penampilan dari awal kariernya hingga saat ini. Seperti perubahan gaya rambut, makeup, gaya berpakaian dan lain sebagainya. Ada beberapa penyanyi wanita cantik yang begitu berbeda penampilannya saat awal kariernya dengan sekarang.

Para penyanyi cantik tersebut juga mengikuti tren penampilan dari masa ke masa. Tidak heran jika penampilannya begitu berbeda ketika awal kariernya dengan saat ini. Seperti penampilan, Bunga Citra Lestari, Agnes Monica, Rossa, Yuni Shara dan masih banyak lagi. Jika melihat potret saat awal kariernya, penampilan para penyanyi cantik tersebut sangat berbeda dan berhasil bikin pangling.

Meski demikian, pesona kecantikannya sudah terkenal sejak awal kariernya. Penasaran seperti apa penampilan lawas para penyanyi cantik tersebut? Berikut potret lawas 7 penyanyi cantik di awal kariernya yang bikin pangling, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (23/6/2020).

1. Wanita yang akrab disapa BCL ini mengawali karier dengan bermain sinetron. Penampilan dan gaya rambutnya dulu sukses bikin pangling.

Potret Lawas 7 Penyanyi Cantik di Awal Karier, Bikin Pangling
Bunga Citra Lestari (Sumber: Instagram/bclsinclair)... Selengkapnya

2. Rossa mengawali karier sejak tahun 90-an, penampilannya dulu terlihat begitu polos dan cantik.

Potret Lawas 7 Penyanyi Cantik di Awal Karier, Bikin Pangling
Rossa (Sumber: Instagram/eviisilviyah/itsrossa910)... Selengkapnya

3. Gisella Anastasia mengawali karier dengan mengikuti ajang pencarian bakat Indonesian Idol. Gaya makeupnya dulu berhasil bikin pangling.

Potret Lawas 7 Penyanyi Cantik di Awal Karier, Bikin Pangling
Gisella Anastasia (Sumber: Instagram/gisel_la)... Selengkapnya

4. Andien Aisyah dikenal sebagai salah satu penyanyi yang fashionable. Dulu ia memang sering tampil dengan rambut pendek.

Potret Lawas 7 Penyanyi Cantik di Awal Karier, Bikin Pangling
Andien Aisyah (Sumber: Kapanlagi.com/Instagram/andienaisyah)... Selengkapnya

5. Agnez mo sendiri berkarier di dunia hiburan sejak kecil. Dulu penampilannya terlihat lucu dan menggemaskan.

Potret Lawas 7 Penyanyi Cantik di Awal Karier, Bikin Pangling
Agnez Mo (Sumber: Instagram/agnezmov1/agnezmo)... Selengkapnya

6. Penampilan Syahrini di awal karier hingga kini memang selalu cetar. Namun kini ia tampil dengan rambut sebahu.

Potret Lawas 7 Penyanyi Cantik di Awal Karier, Bikin Pangling
Syahrini (Sumber: Kapanlagi.com/Instagram/princessyahrini)... Selengkapnya

7. Raisa dulu pernah menjadi backing vocal grup musik RAN di Java Jazz. Penampilannya dengan rambut berponi bikin pangling.

Potret Lawas 7 Penyanyi Cantik di Awal Karier, Bikin Pangling
Raisa Andriana (Sumber: Brilio/Instagram/raisa6690)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya