6 Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus, Penuh Semangat

Beberapa selebriti ini sangat sabar dan telaten membesarkan buah hatinya yang berkebutuhan khusus.

oleh Selma Intania Hafidha diperbarui 06 Jul 2020, 17:40 WIB
Diterbitkan 06 Jul 2020, 17:40 WIB
6 Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus, Menginspirasi
Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus. (Sumber: Instagram.com/mastercorbuzier dan Instagram.com/dewiyullofficial)

Liputan6.com, Jakarta Keluarga selebriti memang kerap mencuri perhatian publik. Tak sedikit pula keluarga selebriti yang selalu memberikan inspirasi kepada khalayak. Kesabaran dan semangat beberapa selebriti ini patut diacungi jempol karena sangat telaten dan sabar membesarkan buah hatinya yang berkebutuhan khusus. 

Memiliki buah hati tentunya merupakan kebahagiaan tersendiri bagi keluarga selebriti karena dapat membuat keluarga kecil mereka menjadi lebih berwarna. Salah satu selebriti yang selalu semangat dan sabar membersarkan buah hatinya yang berkebutuhan khusus adalah Dewi Yull.

Artis senior yang sudah malang melintang di industri Tanah Air ini dikaruniai empat orang buah hati. Dua diantaranya, yakni Giska Putri dan Surya Sahetapy adalah penderita tuna rungu. Walaupun begitu, istri Ray Sahetapy ini tetap semangat membesarkan buah hatinya.

Selain Dewi Yull, ada beberapa seleb Tanah Air lainnya yang dikaruniai anak berkebutuhan khusus. semangat dan kesabarannya tentunya memberikan inpsirasi untuk khalayak.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang 6 selebriti Tanah Air ini besarkan anaknya yang berkebutuhkan khusus, Senin (6/7/2020).

1. Anji

6 Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus, Penuh Semangat
Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus. (Sumber: Instagram.com/duniamanji)

Putra bungsu Anji yang bernama Sigra Umar Narada didiagnosis menderita Autism Spectrum Disorder (ASD) di usianya yang baru menginjak 3 tahun. Anji dan sang istri baru mengetahui sang anak menderita ASD saat usianya masih 3 tahun. Namun, Anji dan Wina Thalia sudah melakukan terapi kepada Sigra sejak usia 2 tahun.

Kini, usia putra bungsu pelantun Bidadari Tak Bersayap ini sudah berusia 5 tahun. Anji dan Wina Thalia pun masih tetap melanjutkan terapi sang buah hati.

2. Dewi Yull

6 Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus, Penuh Semangat
Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus. (Sumber: Instagram.com/dewiyullofficial)

Menikah dengan Ray Sahetapy pada tahun 1981, Dewi Yull dikaruniai empat orang buah hati. Dua diantaranya adalah Giska Putri dan Surya Sahetapy yang berkebutuhan khusus. Giska dan Surya Sahetapy adalah penderita tuna rungu. Giska meninggal pada tahun 2010 silam karena menderita penyakit radang otak.

Sementara Surya Sahetapy, anak ketiganya juga menderita tuna rungu. Kesabaran dan semangat Dewi Yull membesarkan Surya berbuah manis. Surya berhasil lulus D3 dari Rochester Institute of Technology New York dengan predikat cum laude dan akan melanjutkan pendidikan S1 di Amerika.

 

3. Cindy Fatikasari

6 Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus, Penuh Semangat
Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus. (Sumber: Instagram.com/cindyfatikasari18)

Salah satu putra kembar Cindy Fatikasari dan Teuku Firmansyah, yakni yang bernama Teuku Omar Atalla didagnosa mengidap autisme. Saat ini, Omar yang berusia 14 tahun bersekolah di Special Education Vocation (SEV) Sekolah Tunas Muda.

Artis kelahiran 1978 ini mengatakan jika putranya sudah mulai menunjukkan perkembangan yang baik di usianya yang sudah beranjak dewasa. Kini ia sudah bisa mengembangkan potensinya dan mulai bisa berkomunikasi secara baik.

4. Dian Sastrowardoyo

6 Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus, Penuh Semangat
Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus. (Sumber: Instagram.com/therealdisastr)

Anak pertama Dian Sastrowardoyo yang bernama Shailendra Naryama Sastraguna Sutowo didiagnosa mengidap autisme. Beruntungnya, Dian Sastro mengetahui kondisi anaknya ini lebih cepat.

Artis berusia 38 tahun ini pun berkonsultasi dengan dokter dan tak pernah putus asa menemani putranya dalam jalani pengobatan. Kini, Sheilendra pun mulai menunjukkan perkembangan yang bagus.

5. Deddy Corbuzier

6 Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus, Penuh Semangat
Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus. (Sumber: Instagram.com/mastercorbuzier)

Buah hati Deddy Corbuzier dan Kalina Ocktaranny, yakni Azka Corbuzier diketahui menderita berkebutuhan khusus sejak kecil. Azka didiagnosa mengidap disleksia yang membuatnya sulit untuk membaca. Bahkan Azka pun sempat tak ingin sekolah. 

Kini, Azka tumbuh menjadi anak yang cerdas berkat kesabaran dan semangat Deddy dan Kalina membesarkan Azka.

6. Agatha Suci

6 Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus, Penuh Semangat
Seleb Tanah Air Ini Besarkan Anaknya yang Berkebutuhan Khusus. (Sumber: Instagram.com/agatha_suci)

Anak pertama Agatha Suci yang bernama Kahlia Adinda divonis mengidap autisme. Suci mengetahui anak didiagnosis autisme saat buah hatinya itu berusia 1 tahun. Agatha Suci atau yang lebih akrab disapa Suci Idol ini pun penuh semangat dan kesabaran membesarkan anaknya yang mengidap autisme.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya