Dikenal Alim, Ini Sosok Mardani Hamdan Satpol PP Gowa yang Aniaya Pemilik Warkop

Sosok sektretaris satpol PP Gowa jadi sorotan usai aniaya pemilik warkop saat razia PPKM.

oleh Loudia Mahartika diperbarui 16 Jul 2021, 11:15 WIB
Diterbitkan 16 Jul 2021, 11:15 WIB
Dikenal Alim, Ini Sosok Mardani Hamdan Satpol PP Gowa yang Aniaya Pemilik Warkop
Viral Video Oknum Satpol PP di Gowa Diduga Pukul Pasutri saat Razia PPKM (sumber: Facebook/ Ivan Van Houten)

Liputan6.com, Jakarta Media sosial baru-baru ini dihebohkan dengan viralnya video razia PPKM Darurat. Sebuah video beredar luas di masyarkaat yang memperlihatkan aksi satpol PP yang diduga melakukan penganiayaan terhadap pasutri pemilik warung kopi.

Kejadian yang terjadi di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan itu pun sontak membuat publik marah dan prihatin. Peristiwa itu terjadi saat tim gabungan melakukan patroli untuk menertibkan pedagang yang masih buka pada malam hari, Rabu (14/7/2021). Selama PPKM, memang aktivitas masyarakat dibatasi untuk menekan penularan Covid-19.

Saat itu, petugas gabungan mendapati salah satu warung kopi yang masih buka pada malam hari. Warkop tersebut membuka satu bagian pintu saja dan tidak ada satu pun pengunjung. 

Keadaan yang terus memanas saat meminta surat izin membuat emosi Mardani Hamdan memuncak hingga akhirnya menghadiahi bogem mentah kepada pasutri pemilik warkop tersebut. Mendapat perlakuan aniaya, pemilik warkop tersebut pun akhirnya melaporkan aksi Mardani Hamdan ke polisi.

Sekretaris Satpol PP Gowa

Dikenal Alim, Ini Sosok Mardani Hamdan Satpol PP Gowa yang Aniaya Pemilik Warkop
Sosok sektretaris satpol PP Gowa jadi sorotan usai aniaya pemilik warkop saat razia PPKM. (Sumber: Facebook/Mardani Hamdan)

Aksi razia saat PPKM yang dilakukan Mardani Hamdan pun berujung dilaporkan ke pihak polisi. Setelah ditelusuri, Mardani Hamdan adalah seorang Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja.

Dari kejadian itu, Bupati Gowa, Sulawesi Selatan yakni Adnan Puchrita Ichsan meminta maaf atas ulah bawahannya tersebut. Adnan secara terbuka meminta maaf atas nama Pemkab Gowa dan juga atas nama pribadi.

Adnan menegaskan dirinya mengecam kekerasan yang dilakukan Mardani. Dia juga berjanji tak akan mentolerir ulah bawahannya tersebut. Ia menyebut inspektorat Kabupaten Gowa pada dasarnya telah mengambil tindakan dengan memeriksa Mardani. Namun upaya itu harus menunggu proses hukum yang sedang berjalan di kepolisian.

Dikenal Alim

Dikenal Alim, Ini Sosok Mardani Hamdan Satpol PP Gowa yang Aniaya Pemilik Warkop
Sosok sektretaris satpol PP Gowa jadi sorotan usai aniaya pemilik warkop saat razia PPKM. (Sumber: Facebook/Mardani Hamdan)

Sosok Mardani pun kemudian menjadi viral di media sosial. Ia bahkan cukup aktif di media sosial. Di akun Facebook, ia kerap membagikan beberapa kegiatan dan fotonya. Dari foto-foto itu, tak sedikit orang yang menyebutnya sebagai pria soleh.

Unggahan-unggahan foto Mardani pun sering menuai pujian. Banyak yang kagum dengan penampilannya. Ia kerap tampil berpeci dan baju koko, serta kerap berfoto di masjid atau tempat-tempat ibadah.

Namun semenjak dugaan aksi penganiyaannya terhadap pasutri pemilik warkop menjadi viral, unggahan Madani langsung banjir hujatan serta makian dari warganet. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya