Kisah Deris Nagara, Pemuda Ciamis dengan Segudang Prestasi di Columbia University

Sempat ditolak di kampus Indonesia, Deris Nagara pemuda asal Ciamis ini sukses harumkan nama bangsa.

oleh Silvia Estefina Subitmele diperbarui 17 Mei 2023, 12:34 WIB
Diterbitkan 17 Mei 2023, 12:34 WIB
Deris Nagara
Deris Nagara, pemuda asal Ciamis, Jawa Barat, mencatat sejarah sebagai presiden BEM pertama asal Indonesia di Columbia University. (Dok. Instagram/@derisnagara)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Setelah gagal tembus Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMBPTN) UI, dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Deris Nagara tak langsung menyerah. Ia terus berusaha dan memutuskan untuk melanjutkan pendidikan di luar negeri. Deris pun kemudian bayak jadi perbincangan hangat di dunia pendidikan. Pasalnya, mahasiswa S2 jurusan administrasi publik di universitas Columbia di New York, kini terpilih menjadi ketua badan eksekutif mahasiswa di departemen School of International and Public Affairs. 

Bertekad “membawa nama baik Indonesia di kancah internasional,” Deris pun menggaungkan semboyan tanah air, “Bhinneka Tunggal Ika,” lewat slogan “Unity and Diversity for Our Community” atau persatuan dan keragaman untuk komunitas.

Deris Nagara sendiri adalah satu diantara mahasiswa yang meraih beasiswa sebesar 60 ribu dolar, atau setara dengan lebih dari Rp 900 juta, dari Universitas Columbia. Tidak hanya itu, pemuda asal Ciamis ini juga penerima beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan atau LPDP di Indonesia.

Menjadi pemuda pertama yang terpilih sebagia ketua BEM, membuatnya bertugas memimpin lebih dari 1.500 mahasiswa, di departemen School of International and Public Affairs di Universitas Columbia termasuk S2 dan S3. 

 

Kisah Awal Pendidikan

Potret Deris Nagara Presiden BEM Columbia University
Deris Nagara, pemuda asal Ciamis, Jawa Barat, mencatat sejarah sebagai presiden BEM pertama asal Indonesia di Columbia University. (Dok. Instagram/@derisnagara)... Selengkapnya

Kisah awal pendidikan Deris Nagara, pemuda asal Ciamis, Jawa Barat ini dimulai ketika dirinya menyadari bahwa sebagian besar pemuda Indonesia, memiliki masalah ketimpangan akses kesempatan dan pemberdayaan. Sejak 2013, Deris bergabung dengan PAMOKA Ciamis dan Forum GenRe Jawa Barat dalam melakukan advokasi sosial budaya di Ciamis dan Jawa Barat.

Selanjutnya, dalam memberdayakan kaum muda, Deris mendapatkan kesempatan dari KEMENPORA dan ASEAN sebagai Pemimpin Pemuda untuk memberikan kebijakan rekomendasi, untuk kemajuan kerja sama people-to-people secara global yaitu ASEAN-Korea Frontier Forum dan KTT Pemuda ASEAN-Rusia. Ha inilah yang telah memperluas sudut pandangnya, dalam memahami proses pembuatan kebijakan global.

Tak hanya sampai di situ, pada tahun 2019 pemuda asal Ciamis ini mengunjungi empat belas kampus di seluruh Indonesia, untuk melakukan pilot project pendidikan yang bekerjasama dengan NOVO Learning dan RISTEKDIKTI, di mana memberikan platforum akses edukasi pembelajaran Bahasa Inggris melalui aplikasi Novo bagi 2000+ siswa. 

"Setelah terjun langsung ke masyarakat, aku merasa bahwa saya membutuhkan banyak pengalaman dan berbagai macam perspektif mengenai dunia ini, untuk dapat dikontribusikan kepada perkembangan di Indonesia guna mencerdaskan kehidupan bangsa dan membangun negeri ini. Aku akhirnya mempunyai itikad untuk belajar di luar negeri,ungkap Deris Nagara kepada Liputan6.com.

Tekadnya untuk membawa perubahan inklusif bagi pembangunan Indonesia melalui advokasi dan kebijakan publik, mendorong Deris mengambil Master of Public Administration and/ International Affairs di Columbia University. 

 

Terpilih Menjadi Ketua BEM

Potret Deris Nagara Presiden BEM Columbia University
Deris Nagara, pemuda asal Ciamis, Jawa Barat, mencatat sejarah sebagai presiden BEM pertama asal Indonesia di Columbia University. (Dok. Instagram/@derisnagara)... Selengkapnya

Dalam perjalanan pendidikan, Deris kemudian mencalonkan diri menjadi President BEM meskipun banyak kriteria mulai dari membuat platform, advokasi, dan kampanye. Perjuangan Deris kemudian berbuah manis, di mana pada 22 November 2022 mendapatkan Amanah menjadi ketua BEM SIPA Columbia University.

"Sebagai orang yang memiliki minat dan hasrat mendalam untuk pertukaran antar budaya, kualitas kepemimpinan, dan keterlibatan masyarakat, saya telah mendedikasikan hidup saya untuk memajukan bidang pemberdayaan pemuda, pengembangan masyarakat, dan kualitas pendidikan sejak 2013. Mojang Jajaka Ciamis, seorang lokal yang diakui organisasi kepemudaan di Indonesia, telah mendorong saya untuk berpartisipasi langsung dalam pembuatan kebijakan dan prakarsa di lapangan," terangnya.

Terlibat dalam komunitas dan berbagi pengetahuan dengan orang-orang dari berbagai lapisan masyarakat, telah menjadi hak istimewa dalam memperkaya pemahaman tentang keindahan interaksi manusia.

"Saya menghormati perbedaan di antara orang-orang, karena saya percaya pada keindahan interaksi manusia dan selalu berpegang pada semboyan Indonesia, “Bhinneka Tunggal Ika”, yang berarti kesatuan dalam keragaman. Inilah alasan mengapa saya ingin melamar posisi Presiden di SIPASA 2023. Saya selalu percaya pada filosofi hidup saya, “Genta Mandaya” yang ingin saya bagikan di Komunitas SIPA," tutur Deris.

Deris Nagara pemuda asal Ciamis ini percaya bahwa dengan SIPASA, bisa menjadi platform untuknya menggemakan suara siswa SIPA yang canggih dan cerdas, serta memenuhi berbagai tujuan dan advokasi tertentu, dan bekerja sama dengan semua siswa juga organisasi SIPA.

Prestasi Deris Nagara

Potret Terbaru Deris Nagara, Kini Jadi President of ASEAN-Korea Frontier Forum6 Potret Terbaru Deris Nagara, Kini Jadi President of ASEAN-Korea Frontier Forum
Terpilih menjadi President of ASEAN-Korea Frontier Forum, Deris Nagara bikin bangga Indonesia. Sumber: ig @derisnagara... Selengkapnya

1. Deris Nagara Terpilih menjadi Presiden ASEAN-Korea Frontier Forum 2023 – 2025.

2. Delegasi Indonesia (KEMENPORA) untuk United Nations ECOSOC Youth Forum 2023.

3. Selected Participant dan Delegasi Indonesia di UN Geneva 61st Graduate Study Program 2023.

4. Tahun 2021 meraih prestasi "Honorable Mention at ASEAN-Korea Political Security Forum in the topic of Preparing for Rising Non-traditional Security Issues : the New Southern Policy, Human Rights and Cybers Security-Digital Transformation" tingkat Internasional. 

5. Tahun 2020, menjadi The Best Delegate in the Social-Cultural Committee at the 9th ASEAN Korea Frontier Forum 2020 tingkat Internasional.

6. Tahun 2020 mendapatkan prestasi "The 2nd Place at ASEAN-Korean Debate Championship: Culture and Society Sector 2020" tingkat Internasional.

7. Tahun 2018, Representing Indonesia as a non-CLMVT country at CLMVT Forum 2018, Thailand.

8. Tahun 2018 meraih "The Winner and Top 2 Best Speakers at Arnhem Business School Debate Competition, Hogeschool van Arnhem en Nijmegen.

9. Tahun 2022, Deris Nagara juga menjadi pembicara dalam acara "Accelerating SDGs Beyond Youth Dialogue: Youth Empowerment, Women Leadership, and Education" di President University. 

Harapan dan Motivasi

Potret Terbaru Deris Nagara, Kini Jadi President of ASEAN-Korea Frontier Forum6 Potret Terbaru Deris Nagara, Kini Jadi President of ASEAN-Korea Frontier Forum
Terpilih menjadi President of ASEAN-Korea Frontier Forum, Deris Nagara bikin bangga Indonesia. Sumber: ig @derisnagara... Selengkapnya

Meskipun pernah mempertanyakan dirinya sendiri karena kegagalan yang pernah ia alami, namun, Deris selalu berusaha bangkit dan mengingat filosofi yang selalu ia pegang, yaitu:

 “A great person is not someone who always be the best, number one or winner, but someone who could survive, get up and face the trouble in their lives.”

Artinya: “Orang yang hebat bukanlah orang yang selalu menjadi yang terbaik, nomor satu atau pemenang, tetapi orang yang mampu bertahan, bangkit dan menghadapi kesulitan dalam hidupnya.”

Kedepannya, Deris Nagara juga akan akan mengikuti program kuliah musim panas di universitas ternama Stanford, di mana ia juga menerima beasiswa sebesar 5 ribu dolar AS atau setara dengan 76 juta rupiah.

Kepada teman-teman yang tengah mengejar mimpi, Deris Nagara berpesan untuk selalu bekerja keras, meningkatkan rasa percaya diri, dan percaya bahwa tidak ada yang tidak mungkin. 

 “Aku memegang teguh kata-kata ya ini udah ada ya di quran juga, ‘kun fayakun,’ ketika Tuhan sudah berkehendak, ya udah kehendak gitu, ketika kalian bersungguh-sungguh, pasti kalian bisa dapat. Yang penting rida dari Allah saja,” pungkasnya.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya